Lesti Kejora Anggun dengan Gaun Lilac di Pengajian, Auranya Dipuji Terpancar
Rangkaian acara pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar sudah mulai digelar. Pada Sabtu (14/8/2021), pasangan tersebut menggelar acara pengajian prapernikahan di The Tribrata, Jakarta Selatan. Dalam momen tersebut, penampilan anggun Lesti Kejora mendapatkan sorotan.
Tampil dengan gaun berwarna lilac, busana Lesti tersebut memiliki beragam ornamen mewah. Panyet hingga ornamen bunga menghiasi gaun panjanganya itu.
Pedangdut 22 tahun itu melengkapi dengan hijab warna senada yang ditumpuk dengan veil atau selendang panjang penut dengan manik-manik. Dari keseluruhan tampilannya, Lesti tampak anggun.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lesti Kejora, Rizky Billar acara pengajian Foto: dok: Fotografer @aldyphoto (Instagram) |
Busana indahnya tersebut didesain oleh desainer Ayu Dyah Andari. Penampilan Lesti Kejora tersebut mendapatkan pujian dari netizen yang mengatakan aura pengantin Lesti begitu terpancar.
"Aura nya terpancar banget," komentar netizen di akun Instagram @aldiphoto yang menjadi fotografer di momen tersebut.
"Lesty cocok banget pake baju ini aura.nya terpancar," tambah netizen lain.
"Masyaallah bidadari surga nya bang bi," puji netizen lainnya.
Lesti Kejora, Rizky Billar acara pengajian Foto: dok: Fotografer @aldyphoto (Instagram) |
Sementara sang calon suami Rizky Billar juga menggunakan pakaian warna senada. Billar mengenakan beskap yang juga dirancang oleh Ayu Dyah Andari.
Mulai dari busana hingga dekorasi, semuanya kompak berwarna ungu. Tak hanya itu saja, ada juga sedikit sentuhan adat Minang dalam dekorasi acara pengajiannya Lesti Kejora dan Rizky Billar.
(kik/kik)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Pop: Pernikahan Viral Roboh Diterjang Badai, Resepsi Tetap Jalan
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare












































Lesti Kejora, Rizky Billar acara pengajian Foto: dok: Fotografer @aldyphoto (Instagram)
Lesti Kejora, Rizky Billar acara pengajian Foto: dok: Fotografer @aldyphoto (Instagram)