Agar Anak Tak Membenci Orangtua yang Cerai karena Selingkuh
Perselingkuhan orangtua bisa menyebabkan trauma pada anak. Ada anak yang sampai membenci orangtuanya yang berselingkuh atau selingkuhan sang orangtua.
Mungkinkah kondisi tersebut tidak terjadi? Psikolog Meity Arianty, STP., M. Psi, mengatakan kondisi psikologis anak setelah mengetahui perselingkuhan orangtuanya tergantung bagaimana orangtua itu sendiri menempatkan dirinya sesudah bercerai.
"Bisa jadi si anak jadi benci terhadap pasangan selingkuh dan bisa saja tidak. Tergantung bagaimana orang tuanya menempatkan diri mereka setelah perceraian, pasangan ayah dan ibunya apakah dapat memberikan perhatian, cinta dan semua hal yang dibutuhkan anak setelah orangtuanya menikah kembali dengan pasangan masing-masing," ujarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meity mengatakan banyak pasangan yang bercerai namun mampu membina hubungan baik dengan pasangan masing-masing. Kondisi tersebut dapat berdampak positif untuk anak karena membuat mereka tetap memiliki orangtuanya, baik ayah atau ibu, walau sudah menikah dengan orang lain.
"Karena yang paling penting buat anak adalah dia tidak kehilangan ayah dan ibunya dan pasangan ayah dan ibunya juga harus mampu memposisikan dirinya sebagai orangtua sambung," ujar Mei saat dihubungi oleh Wolipop, Senin (8/6/2020).
Dosen psikologi di Universitas Gunadarma, Depok itu menekankan, agar kondisi psikologis anak tetap stabil, anak-anak jangan sampai kehilangan cinta, perhatian dan kasih sayang dari kedua orangtuanya. Oleh karena itulah ayah atau ibu tiri sang anak harus dapat menempatkan dirinya secara tepat dan benar agar terjalin hubungan yg harmonis.
(gaf/eny)
Olahraga
Skuter Elektrik e-Buy: Pilih yang Tangguh Jarak Jauh atau Ringkas Buat Mobilitas Santai?
Olahraga
Walking Pad atau Treadmill Multifungsi? Ini Panduan Memilih Treadmill yang Pas Buat di Rumah
Pakaian Wanita
Tampil Keren di 2026! Ini 3 Rekomendasi Belt Wanita yang Bikin Outfit Makin Standout dan Elegan
Pakaian Wanita
Rekomendasi Pashmina Motif Viscose di Tahun 2026! Bikin Hijabmu Makin Stylish & Tetap Nyaman Sepanjang Hari
Viral Verificator
Viral Souvenir Pernikahan Tak Biasa, Tamu Bebas Merangkai Bunga Sendiri
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Ramalan Zodiak 10 Januari: Libra Lebih Teliti, Scorpio Masih Boros
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim











































