Gebyar Pernikahan Indonesia ke-13, Calon Manten Serbu Vendor Katering
Gebyar Pernikahan Indonesia ke-13 yang diadakan selama 3 hari ini mencatatkan total transaksi sebesar Rp 80 Miliar yang dicapai dalam waktu 3 hari dengan 13 ribu pengunjung. Project Manager dari Gebyar Pernikahan Indonesia ke - 13, Biyan, mengatakan total tersebut masih bisa meningkat karena proses transaksi masih berlanjut.
"Sampai jam 9 nanti baru kita closing transaksi, jadi sebenarnya target kita itu Rp 80 M, hari ini kita sudah mendapatkan Rp 19 M dan itu masih bisa meningkat, jadi setiap tahunnya kita memang meningkatkan target kita," ujar Biyan kepada detikcom di Kartini Expo, Jakarta, Minggu (9/2/2020).
Pada gelaran kali ini yang mengusung tema 'Pengantin Sunda Siger' para pengunjung memburu vendor-vendor yang mereka butuhkan untuk acara pernikahan mereka. Menurut Biyan, tenant yang paling banyak dicari adalah vendor catering.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jadi kita itu punya grafiknya dan dari situ menunjukkan kalau pengunjung GPI ini sangat antusias dalam mencari vendor catering. Selain itu ada juga yang mencari pakaian pernikahan dan juga printilan-printilan lainnya dan untuk konsep pernikahan yang paling banyak Jawa dan juga Sumatera" imbuh Biyan.
Hal ini dapat dikatakan sangat membanggakan, karena pada bulan kasih sayang kali ini, Gebyar Pernikahan Indonesia ke-13 memberikan berbagai hiburan dan juga promo menarik bagi para pasangan yang ingin melaksanakan pernikahan impian mereka.
Acara yang digelar di Kartini Expo Balai Kartini, Jakarta ini menghadirkan 150 tenant yang dapat membantu para pasangan untuk mewujudkan hari terbaik mereka. Mulai dari tenant wedding organizer, catering, studio foto, gaun pernikahan, perhiasan, dan lain sebagainya turut meramaikan acara kali ini.
Terpantau para pengunjung sangat antusias dalam menanyakan hal-hal terkait produk-produk yang ditawarkan oleh para tenant, mereka pun juga terlihat sangat antusias untuk merencanakan pernikahan mereka. Sebagian dari pengunjung pun juga terlihat berkeliling sambil melihat-lihat tenant-tenant yang menarik, ada juga yang mencicipi makanan yang disajikan oleh tenant catering.
Pada acara puncak, para pengunjung juga disuguhkan dengan berbagai hiburan menarik mulai dari penampilan musik, demo make up, fashion show dan acara puncak yaitu pemberian doorprize. Hadian yang diberikan kepada pasangan yang beruntung pun adalah satu unit Honda Brio.
Para pengunjung pun juga dihebohkan dengan kehadiran aktris ibu kota yaitu Barbie Kumalasari dan juga pasangan selebritis Citra Kirana dan Rezky Aditya. Mereka bertiga merupakan tamu dari tenant yang ada di gelaran kali ini. Sebagai informasi, Gebyar Pernikahan Indonesia ke-13 dilaksanakan dari tanggal 7 hingga 9 Februari 2020.
(mul/mpr)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
7 Potret Aurelie Moeremans Tetap Cantik Pamer Baby Bump yang Makin Besar
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot











































