Mewahnya Pernikahan Putra Raam Punjabi yang Digelar 4 Hari 4 Malam di Bali
Eny Kartikawati - wolipop
Jumat, 16 Agu 2019 12:15 WIB
Jakarta
-
Raam Punjabi yang pernah dikenal sebagai raja sinetron menggelar pernikahan mewah putra bungsunya Amrit Punjabi dan menantunya Sanjana. Pernikahan digelar selama empat hari empat malam.
Pesta pernikahan Amrit Punjabi dan Sanjana ini digelar di salah satu hotel temewah Bali, The Apurva Kempinski, Nusa Dua. Melalui akun Instagram khusus bernama thesambawedding, Amrit dan Sanjana memberikan sekelumit gambaran pernikahan mewah mereka.
"Sanjana & Amrit #TheSambaWedding 14 - 17 August Bali, Indonesia," demikian yang tertulis di bio Instagram @thesambawedding.
Rangkaian pesta pernikahan Amrit Punjabi dan Sanjana ini dimulai pada 14 Agustus dengan acara bernama Samba Night. Pada malam pertama pesta ini terlihat Raam Punjabi dan istrinya Raakhee Punjabi menyapa para tamu yang hadir di area outdoor The Apurva Kempinski. Raam tampil cerah dengan setelan blazer merah sementara Raakhee glamour dengan gaun bulu.
Gaya glamour juga ditampilkan Sanjana di acara Samba Night. Wanita cantik itu mengenakan gaun berkilauan berwarna silver. Sedangkan Amrit yang berprofesi sebagai produser film memakai blazer kuning motif bunga.
Setelah Samba Night, acara pernikahan Amrit dan Sanjana dilanjutkan keesokan harinya, Kamis (15/8/2019) dengan upacara pernikahan yang digelar sesuai tradisi India. Dan pada malam harinya digelar resepsi pernikahan yang dihadiri sederet selebriti tanah air.
Sejumlah artis Indonesia yang tampak menghadiri royal wedding putra Raam Punjabi ini di antaranya adalah Krisdayanti, Tamara Bleszynski, Anjasmara, Vidi Aldiano, Yuki Katao, Nirina Zubir dan Karina Suwandi.
Selain artis Indonesia, pernikahan yang disebut-sebut sangat spektakuler karena begitu mewah ini juga dihadiri oleh artis India. Konten kreator terkenal di India, Viral Bhayani, mengunggah deretan foto yang memperlihatkan kehadiran artis India di pernikahan Amrit dan Sanjana. Mereka di antaranya Anil Kapoor, Sanjay Kapoor, dan Khushi Kapoor.
Pada resepsi pernikahan atau dalam tradisi India disebut sangeet night, terlihat para tamu disuguhi hiburan berbagai tarian India. Raam Punjabi dan Raakhee Punjabi pun ikut naik panggung menari dan bernyanyi menghibur para tamu.
(eny/eny)
Pesta pernikahan Amrit Punjabi dan Sanjana ini digelar di salah satu hotel temewah Bali, The Apurva Kempinski, Nusa Dua. Melalui akun Instagram khusus bernama thesambawedding, Amrit dan Sanjana memberikan sekelumit gambaran pernikahan mewah mereka.
"Sanjana & Amrit #TheSambaWedding 14 - 17 August Bali, Indonesia," demikian yang tertulis di bio Instagram @thesambawedding.
Rangkaian pesta pernikahan Amrit Punjabi dan Sanjana ini dimulai pada 14 Agustus dengan acara bernama Samba Night. Pada malam pertama pesta ini terlihat Raam Punjabi dan istrinya Raakhee Punjabi menyapa para tamu yang hadir di area outdoor The Apurva Kempinski. Raam tampil cerah dengan setelan blazer merah sementara Raakhee glamour dengan gaun bulu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah Samba Night, acara pernikahan Amrit dan Sanjana dilanjutkan keesokan harinya, Kamis (15/8/2019) dengan upacara pernikahan yang digelar sesuai tradisi India. Dan pada malam harinya digelar resepsi pernikahan yang dihadiri sederet selebriti tanah air.
Sejumlah artis Indonesia yang tampak menghadiri royal wedding putra Raam Punjabi ini di antaranya adalah Krisdayanti, Tamara Bleszynski, Anjasmara, Vidi Aldiano, Yuki Katao, Nirina Zubir dan Karina Suwandi.
Selain artis Indonesia, pernikahan yang disebut-sebut sangat spektakuler karena begitu mewah ini juga dihadiri oleh artis India. Konten kreator terkenal di India, Viral Bhayani, mengunggah deretan foto yang memperlihatkan kehadiran artis India di pernikahan Amrit dan Sanjana. Mereka di antaranya Anil Kapoor, Sanjay Kapoor, dan Khushi Kapoor.
Pada resepsi pernikahan atau dalam tradisi India disebut sangeet night, terlihat para tamu disuguhi hiburan berbagai tarian India. Raam Punjabi dan Raakhee Punjabi pun ikut naik panggung menari dan bernyanyi menghibur para tamu.
(eny/eny)
Health & Beauty
Kenapa Diet Gagal Terus? Ternyata Kamu Butuh Belance Fat Burner Max untuk Boost Metabolisme
Fashion
Polo Rajut Jadi Senjata Rahasia Cowok yang Keliatan Rapi Low Effort
Health & Beauty
Rekomendasi 3 Laneige Neo Cushion Favorit Banyak Orang, Kulit Auto Flawless dan Tahan Seharian!
Elektronik & Gadget
Medicube Age-R Booster Pro, Investasi Alat Skincare yang Kerasa Hasilnya!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Pop: Pernikahan Viral Roboh Diterjang Badai, Resepsi Tetap Jalan
Viral Verificator
Bukan Mobil Mewah, Viral Pengantin Ini Sunmori Naik Vespa Usai Akad Nikah
Most Popular
1
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
2
Ramalan Zodiak Aquarius 2026: Karier Bersinar, Asmara Menghangat
3
5 Gaya Ariana Grande Bak Peri di Red Carpet Critics Choice Awards 2026
4
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
5
Ramalan Zodiak Capricorn 2026: Karier Melaju, Cinta Masih Berliku
MOST COMMENTED











































