Pria Magelang Nikahi Bule Cantik dari Manchester, Foto Pernikahannya Viral
Anggi Mayasari - wolipop
Selasa, 18 Des 2018 14:51 WIB
Jakarta
-
Cinta memang sejatinya tak memandang ras dan perbedaan budaya. Seperti yang dialami oleh pria asal Jawa Tengah ini yang menikahi kekasihnya, wanita asal Inggris. Foto pernikahan mereka pun jadi viral di media sosial.
Belum lama ini pernikahan seorang pria yang bernama Karna Radheya dengan bule cantik Polly Alexandria Robinson mencuri atensi. Banyak netizen yang heboh dan kagum pada pernikahan lintas negara tersebut.
Karna dan Polly melangsungkan pernikahan dengan sederhana di Dusun Gaten Desa Banyubiru Kecamatan Dukun, Magelang. Wanita yang berasal dari Manchester, Inggris ini pun tampil manis dengan veil bernuansa pink di pernikahannya itu. Sementara itu, Karna tampil sederhana dengan kemeja putih dan peci.
Meskipun Polly tak secara langsung mengunggah foto pernikahannya itu di akun Instagramnya, bule cantik ini mengunggah fotonya bersama Karna dan memperlihatkan keduanya memakai cincin yang sama. Polly pun menuliskan rasa terima kasihnya atas ucapan selamat dari banyak orang tentang pernikahannya.
Tonton video: Heboh Pria Magelang Nikahi Bule Cantik Asal Inggris!
"Kami berdua mengucapkan banyak terima kasih kepada semua yang telah mengirimkan pesan dalam beberapa jam terakhir untuk mengucapkan selamat atas pernikahan kami. Kami sangat bahagia untuk membagi kisah kami dan berharap untuk dapat segera menjawab pertanyaan apa pun ," tulis Polly di keterangan foto Instagramnya.
Berdasarkan beberapa postingan di akun Instagramnya itu, Polly telah menjalin hubungan asmara dengan Karna selama kurang lebih satu tahun. Keduanya pun dipertemukan di Bali, sebelum akhirnya memutuskan untuk mengikat janji suci pernikahan.
Kisah cinta Polly dan Karna yang diikat lewat pernikahan ini pun membuat banyak netizen baper. Selain ucapan selamat, tak sedikit netizen juga berkomentar agar bisa segera menemukan jodohnya.
"Mugi Kulo Entuk bojo sing kuoyo ki (Semoga saya bisa dapat istri yang seperti ini)," komentar netizen
"Masyaallah, sesuatu mas. Gimana caranya mas bisa dapat istri cantik sekali ," tulis @slamet_solikin
"Kalo jodoh gak kemana yaaa," tambah komentar @merlyn.dali, netizen lainnya.
(agm/eny)
Belum lama ini pernikahan seorang pria yang bernama Karna Radheya dengan bule cantik Polly Alexandria Robinson mencuri atensi. Banyak netizen yang heboh dan kagum pada pernikahan lintas negara tersebut.
Karna dan Polly melangsungkan pernikahan dengan sederhana di Dusun Gaten Desa Banyubiru Kecamatan Dukun, Magelang. Wanita yang berasal dari Manchester, Inggris ini pun tampil manis dengan veil bernuansa pink di pernikahannya itu. Sementara itu, Karna tampil sederhana dengan kemeja putih dan peci.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pernikahan Karna Radheya dengan bule cantik Polly Alexandria Robinson mencuri atensi. Foto: Twitter |
Meskipun Polly tak secara langsung mengunggah foto pernikahannya itu di akun Instagramnya, bule cantik ini mengunggah fotonya bersama Karna dan memperlihatkan keduanya memakai cincin yang sama. Polly pun menuliskan rasa terima kasihnya atas ucapan selamat dari banyak orang tentang pernikahannya.
Tonton video: Heboh Pria Magelang Nikahi Bule Cantik Asal Inggris!
"Kami berdua mengucapkan banyak terima kasih kepada semua yang telah mengirimkan pesan dalam beberapa jam terakhir untuk mengucapkan selamat atas pernikahan kami. Kami sangat bahagia untuk membagi kisah kami dan berharap untuk dapat segera menjawab pertanyaan apa pun ," tulis Polly di keterangan foto Instagramnya.
Foto: Instagram @pollyoddsocks |
Berdasarkan beberapa postingan di akun Instagramnya itu, Polly telah menjalin hubungan asmara dengan Karna selama kurang lebih satu tahun. Keduanya pun dipertemukan di Bali, sebelum akhirnya memutuskan untuk mengikat janji suci pernikahan.
Kisah cinta Polly dan Karna yang diikat lewat pernikahan ini pun membuat banyak netizen baper. Selain ucapan selamat, tak sedikit netizen juga berkomentar agar bisa segera menemukan jodohnya.
"Mugi Kulo Entuk bojo sing kuoyo ki (Semoga saya bisa dapat istri yang seperti ini)," komentar netizen
"Masyaallah, sesuatu mas. Gimana caranya mas bisa dapat istri cantik sekali ," tulis @slamet_solikin
"Kalo jodoh gak kemana yaaa," tambah komentar @merlyn.dali, netizen lainnya.
(agm/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Popular
1
Katy Perry Pamer Liburan Tahun Baru Bareng Justin Trudeau, Beri Kecupan Manis
2
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
3
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
4
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
5
Viral! Pasutri Rela Terjang Hutan dan Ancaman Harimau demi Sekolah Terpencil
MOST COMMENTED












































Pernikahan Karna Radheya dengan bule cantik Polly Alexandria Robinson mencuri atensi. Foto: Twitter
Foto: Instagram @pollyoddsocks