Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Jalani Prosesi Pernikahan di Perpustakaan Korea, Pasangan Ini Jadi Viral

Anggi Mayasari - wolipop
Jumat, 08 Des 2017 08:50 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Facebook
Jakarta -
Biasanya banyak pasangan memilih untuk melaksanakan pernikahan mewah di gedung dengan prosesi yang membutuhkan waktu lama. Tapi, pasangan asal Malaysia ini memilih untuk melangsungkan pernikahannya dengan cara yang sederhana.

Abdul Fakkar Maudidi dan Khadijah Salamah Ibrahim mengikat simpul janji suci di Islamic Book Center di Seoul. Prosesi pernikahan mereka juga berlangsung cepat, yakni hanya empat menit.

Sebuah video di Facebook yang menunjukkan pasangan muslim itu menikah mencuri atensi dan jadi viral karena sudah ditonton lebih dari 137 ribu kali. Pada pernikahannya itu, Abdul dan Khadijah terlihat mengenakan pakaian sederhana musim dingin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jalani Prosesi Pernikahan di Perpustakaan Korea, Pasangan Ini Jadi ViralFoto: Facebook
Sebelum pernikahan itu berlangsung, tentunya orangtua mempelai wanita telah memberi izin dan memastikan bahwa pengantin pria stabil secara finansial. Abdul Fakkar menyediakan sebuah cincin bersama dengan was kawin 200 ribu won atau setara dengan Rp 2,5 juta.

Saksi pada pernikahan tersebut, Mohd Zulhilmi Abd Karim mengungkapkan bahwa ia tak mengharapkan video yang diunggahnya itu menjadi viral. "Di dini, pernikahan seperti itu cukup umum asalkan cepat dan mudah diatur. Saya biasanya dipanggil untuk menjadi saksi pernikahan seperti ini," katanya seperti dilansir The Sun Daily.

"Meski mereka resmi menikah di Korea Selatan, mereka juga perlu mendaftarkan pernikahannya saat kembali ke Malaysia," tambah Zulhilmi.
(agm/ami)
Tags

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads