Foto: Hiasan Kepala Pengantin Adat Indonesia yang Mewah dan Megah
Alissa Safiera - wolipop
Jumat, 13 Okt 2017 18:03 WIB
Jakarta
-
Menjadi negara kepulauan terbesar, Indonesia begitu kaya budayanya, termasuk dalam adat pernikahan. Masing-masing daerah pun memiliki busana pengantin yang mewah dan megah dengan mahkota di kepala. Berikut di antaranya:
Gelungan Agung
Gelungan Agung adalah mahkota yang tadinya dipakai oleh para raja di Bali, namun kini diadaptasi sebagai pelengkap gaun pengantin khas Bali, Payas Agung. Untuk pengantin wanita, Gelungan Agung dibentuk dengan susunan bunga sandat emas, dihiasi mahkota emas dan srinata (lengkungan simetris emas di dahi). Bagi pengantin pria, bunga emasnya dibuat lebih sedikit namun dilengkapi lagi mahkota yang dikenal dengan nama gelung garuda mungkur.
Suntiang
Suntiang adalah mahkota megah dari Minangkabau, Sumatra Barat. Ada berbagai jenis suntiang di budaya Minang, antara lain Pisang Saparak, suntiang Pinang Bararak, Suntiang Mangkuto, Suntiang Kipeh, Suntiang Sariantan, Suntiang Matua Palambaian dan lainnya. Masing-masing punya nilai budaya dan detail berbeda satu sama lainya.
Siger
Siger adalah mahkota yang biasa dipakai oleh Ratu dan Putri Sunda, lalu kini dijadikan atribut untuk pengantin wanita. Mahkota satu ini melambangkan kebijaksanaan dan kehormatan sebagai kualitas yang dijunjung tinggi dalam diri seseorang. Mahkota ini sering disertai dengan kembang goyang, tujuh ornamen berbentuk bunga, lima menghadap depan dan dua lainnya di belakang. Ini melambangkan kecantikan wanita dari dalam dan luar.
Mahkota Palembang
Mahkota Palembang ini menjadi pelengkap busana pengantin Aesan Gede, baju adat Palembang yang biasa dipakai keluarga kerajaan di era Sriwijaya. Baju kerajaan yang kini diadaptasi sebagai busana pengantin ini biasanya dipakai bersama pakaian dodot warna merah dan aksesori emas untuk melambangkan keagungan kerajaan Sriwjiaya.
Sigokh
Sigokh atau Siger Lampung dulunya dipakai oleh para ratu. Mahkota tersebut melambangkan kehormatan dan keanggunan sang pengantin. Sembilan sungai yang berada di Lampung diwakili oleh ujung runcing mahkota siger pepadun, yang kemudian dihiasi bunga logam di atasnya.
Bulang
Mahkota yang berbentuk seperti tanduk bertingkat ini dipakai oleh pengantin etnis Mandailing dari Sumatra Utara. Bulang sendiri melambangkan kesediaan sang mempelai wanita untuk mengemban tanggung jawabnya sebagai seorang istri. (asf/asf)
Gelungan Agung
Foto: Dok. Why Moments |
Gelungan Agung adalah mahkota yang tadinya dipakai oleh para raja di Bali, namun kini diadaptasi sebagai pelengkap gaun pengantin khas Bali, Payas Agung. Untuk pengantin wanita, Gelungan Agung dibentuk dengan susunan bunga sandat emas, dihiasi mahkota emas dan srinata (lengkungan simetris emas di dahi). Bagi pengantin pria, bunga emasnya dibuat lebih sedikit namun dilengkapi lagi mahkota yang dikenal dengan nama gelung garuda mungkur.
Suntiang
Foto: Dok. Alisa Karunia |
Suntiang adalah mahkota megah dari Minangkabau, Sumatra Barat. Ada berbagai jenis suntiang di budaya Minang, antara lain Pisang Saparak, suntiang Pinang Bararak, Suntiang Mangkuto, Suntiang Kipeh, Suntiang Sariantan, Suntiang Matua Palambaian dan lainnya. Masing-masing punya nilai budaya dan detail berbeda satu sama lainya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Dok. Instagram |
Siger adalah mahkota yang biasa dipakai oleh Ratu dan Putri Sunda, lalu kini dijadikan atribut untuk pengantin wanita. Mahkota satu ini melambangkan kebijaksanaan dan kehormatan sebagai kualitas yang dijunjung tinggi dalam diri seseorang. Mahkota ini sering disertai dengan kembang goyang, tujuh ornamen berbentuk bunga, lima menghadap depan dan dua lainnya di belakang. Ini melambangkan kecantikan wanita dari dalam dan luar.
Mahkota Palembang
Foto: Dok. Kimi and Smith Pictures |
Mahkota Palembang ini menjadi pelengkap busana pengantin Aesan Gede, baju adat Palembang yang biasa dipakai keluarga kerajaan di era Sriwijaya. Baju kerajaan yang kini diadaptasi sebagai busana pengantin ini biasanya dipakai bersama pakaian dodot warna merah dan aksesori emas untuk melambangkan keagungan kerajaan Sriwjiaya.
Sigokh
Foto: Dok. Mindfolks Wedding |
Sigokh atau Siger Lampung dulunya dipakai oleh para ratu. Mahkota tersebut melambangkan kehormatan dan keanggunan sang pengantin. Sembilan sungai yang berada di Lampung diwakili oleh ujung runcing mahkota siger pepadun, yang kemudian dihiasi bunga logam di atasnya.
Bulang
Foto: Dok. Fatahillah Ginting |
Mahkota yang berbentuk seperti tanduk bertingkat ini dipakai oleh pengantin etnis Mandailing dari Sumatra Utara. Bulang sendiri melambangkan kesediaan sang mempelai wanita untuk mengemban tanggung jawabnya sebagai seorang istri. (asf/asf)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral Verificator
Viral Souvenir Pernikahan Tak Biasa, Tamu Bebas Merangkai Bunga Sendiri
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Most Popular
1
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
2
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
3
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
4
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
5
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
MOST COMMENTED












































Foto: Dok. Why Moments
Foto: Dok. Alisa Karunia
Foto: Dok. Instagram
Foto: Dok. Kimi and Smith Pictures
Foto: Dok. Mindfolks Wedding
Foto: Dok. Fatahillah Ginting