Sejarah 'Menyeramkan' di Balik Pemakaian Veil Pada Pengantin Wanita
Rahmi Anjani - wolipop
Sabtu, 09 Apr 2016 16:45 WIB
Jakarta
-
Tak sedikit pengantin yang memilih tampil dengan gaun pernikahan ala Barat yang konvensional. Selain berwarna putih dan bersiluet ballgown, sebagian dari mereka juga ada yang menerapkan veil atau penutup kepala. Aksesori tersebut pun membuat mempelai terlihat lebih anggun sekaligus misterius oleh para tamu dan calon suami.
Veil memang dapat menciptakan tampilan megah sehingga menarik atensi banyak mata. Namun tahukah Anda jika penutup kepala itu punya sejarah menyeramkan di baliknya. Seperti awal mula kehadiran bridesmaids yang hadir sebagai pengecoh setan, penutup kepala itu ternyata juga muncul untuk alasan mistis yang tersembunyi.
Dilansir Cosmopolitan, penutup kepala pada gaun pengantin populer pada masa Roman. Ketika itu veil yang banyak digunakan berwarna merah dan diberi nama flammeum. Kain tersebut diaplikasikan dari kepala hingga kaki untuk membuat mempelai wanita terlihat seperti sedang terbakar. Hal tersebut dilakukan untuk menakuti roh jahat agar tidak mengganggu hari bahagia pasangan yang akan menikah.
Selain untuk mengusir roh jahat, penutup kepala juga membuat mempelai pria tidak bisa melihat pengantinnya sampai pernikahan resmi dilakukan. Ketika pria dimita untuk membuka veil, hal tersebut pun menjadi simbol pemindahan 'kepemilikan' pengantin wanita dari ayah ke suami.
Untuk memberi kesan pernikahan yang megah dan tradisional, pengantin juga kerap mengenakan penutup kepala sekaligus train atau bagian belakan gaun yang dibuat panjang. Namun kemegahan ternyata juga bukan tujuan awal dari kehadirannya. Menurut Bustle, detail tersebut diterapkan untuk mencegah pengantin melarikan diri dan memudahkan wanita dibawa oleh mempelai pria yang sering kali belum pernah bertemu sebelumnya. (ami/ami)
Veil memang dapat menciptakan tampilan megah sehingga menarik atensi banyak mata. Namun tahukah Anda jika penutup kepala itu punya sejarah menyeramkan di baliknya. Seperti awal mula kehadiran bridesmaids yang hadir sebagai pengecoh setan, penutup kepala itu ternyata juga muncul untuk alasan mistis yang tersembunyi.
Dilansir Cosmopolitan, penutup kepala pada gaun pengantin populer pada masa Roman. Ketika itu veil yang banyak digunakan berwarna merah dan diberi nama flammeum. Kain tersebut diaplikasikan dari kepala hingga kaki untuk membuat mempelai wanita terlihat seperti sedang terbakar. Hal tersebut dilakukan untuk menakuti roh jahat agar tidak mengganggu hari bahagia pasangan yang akan menikah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk memberi kesan pernikahan yang megah dan tradisional, pengantin juga kerap mengenakan penutup kepala sekaligus train atau bagian belakan gaun yang dibuat panjang. Namun kemegahan ternyata juga bukan tujuan awal dari kehadirannya. Menurut Bustle, detail tersebut diterapkan untuk mencegah pengantin melarikan diri dan memudahkan wanita dibawa oleh mempelai pria yang sering kali belum pernah bertemu sebelumnya. (ami/ami)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Pop: Pernikahan Viral Roboh Diterjang Badai, Resepsi Tetap Jalan
Most Popular
1
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
2
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
3
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
4
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
5
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
MOST COMMENTED











































