Pernikahan Mewah Anak Miliuner Rusia yang Dimeriahkan Sting Hingga J-Lo
Rahmi Anjani - wolipop
Rabu, 30 Mar 2016 15:42 WIB
Jakarta
-
Pernikahan menjadi momen terpenting dalam kehidupan seseorang. Tak heran jika sebagian mempelai memilih untuk merayakannya secara meriah. Seperti yang dilakukan Said Gutseriev ketika meminang kekasihnya beberapa waktu lalu. Diadakan megah, pesta perkawinan anak konglomerat Rusia tersebut mengundang atensi karena dirumorkan menelan biaya hingga $1 juta atau Rp 13,2 miliaran.
Hal itu sebenarnya tak begitu mengherankan mengingat Said yang berusia 28 tahun adalah anak dari pengusaha minyak dan pemilik media Mikhail Gutseriev. Ia menikahi wanita bernama Khadija Uzhakhova yang merupakan seorang pelajar.
Di hari bahagianya, wanita 20 tahun tersebut menggunakan gaun pengantin putih penuh detail beading keluaran desainer ternama Elie Saab. Meski tidak diketahui harga aslinya, diperkirakan ball gown dan veil rekor panjang itu seharga Rp 95 jutaan hingga 343 jutaan.
Dress tersebut kabarnya didatangkan dari Paris dengan berat 12 kg. Tampil menawan bak putri raja, ia pun mengaplikasi mini hand bag berkilauan berwarna serupa. Khadija juga melengkapi penampilannya dengan tiara dan kalung berlian.
Dilansir Dailymail, resepsi pernikahan itu diselenggarakan di sebuah restoran mewah Safisa di Moskow, Rusia. Dilihat dari sejumlah foto di akun Instagram Wedding World, ruangan tersebut terlihat romantis dengan dekorasi glamour penuh bunga segar. Adapun kue pernikahan jumbo bernuansa bunga pink dengan hiasan bintang dan bulan sabit di bagian atasnya.
Tak hanya dekorasi saja, pesta yang dihadiri 600 pasang undangan itu semakin meriah dengan kehadiran bintang tamu internasional. Sebut saja Jennifer Lopez, Enrique Iglesias, hingga Sting. Beberapa media Rusia menyebut Beyonce serta Elton John juga hadir menyumbangkan suara namun belum bisa dipastikan karena tidak ada foto yang membuktikan.
(ami/ami)
![]() |
Hal itu sebenarnya tak begitu mengherankan mengingat Said yang berusia 28 tahun adalah anak dari pengusaha minyak dan pemilik media Mikhail Gutseriev. Ia menikahi wanita bernama Khadija Uzhakhova yang merupakan seorang pelajar.
![]() |
Di hari bahagianya, wanita 20 tahun tersebut menggunakan gaun pengantin putih penuh detail beading keluaran desainer ternama Elie Saab. Meski tidak diketahui harga aslinya, diperkirakan ball gown dan veil rekor panjang itu seharga Rp 95 jutaan hingga 343 jutaan.
Dress tersebut kabarnya didatangkan dari Paris dengan berat 12 kg. Tampil menawan bak putri raja, ia pun mengaplikasi mini hand bag berkilauan berwarna serupa. Khadija juga melengkapi penampilannya dengan tiara dan kalung berlian.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Dilansir Dailymail, resepsi pernikahan itu diselenggarakan di sebuah restoran mewah Safisa di Moskow, Rusia. Dilihat dari sejumlah foto di akun Instagram Wedding World, ruangan tersebut terlihat romantis dengan dekorasi glamour penuh bunga segar. Adapun kue pernikahan jumbo bernuansa bunga pink dengan hiasan bintang dan bulan sabit di bagian atasnya.
![]() |
![]() |
Tak hanya dekorasi saja, pesta yang dihadiri 600 pasang undangan itu semakin meriah dengan kehadiran bintang tamu internasional. Sebut saja Jennifer Lopez, Enrique Iglesias, hingga Sting. Beberapa media Rusia menyebut Beyonce serta Elton John juga hadir menyumbangkan suara namun belum bisa dipastikan karena tidak ada foto yang membuktikan.
(ami/ami)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral Verificator
Viral Souvenir Pernikahan Tak Biasa, Tamu Bebas Merangkai Bunga Sendiri
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Most Popular
1
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
2
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
3
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
4
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
5
7 Potret G-Dragon Pakai Bandana Emas Berhias Permata, Cuma Ada Satu di Dunia
MOST COMMENTED
















































