Eksentrik, Foto Pernikahan Pasangan Ini Dihiasi Para Pesepeda Tanpa Busana
Eny Kartikawati - wolipop
Rabu, 02 Sep 2015 11:03 WIB
Jakarta
-
Membuat foto pernikahan dengan latar belakang unik tidak direncanakan oleh pasangan asal Philadelphia, Amerika Serikat ini. Tanpa sengaja keduanya mendapatkan foto pernikahan dengan penampilan 'bintang tamu' para pengendara sepeda tanpa busana.
Blair Delson dan Ross Cohen awalnya hanya melakukan foto pernikahan biasa di jalanan Philadelphia, Sabtu (29/8/2015). Saat asyik berfoto itu, tiba-tiba saja mereka mendengar ada suara-suara riuh di belakang mereka. Ketika dilihat, ada lebih dari 3.000 pesepeda melintas di jalanan. Dan yang paling unik, para pengendara sepeda itu tidak memakai baju apapun.
Awalnya kaget, Delson dan Cohen kemudian memilih untuk tidak melewatkan kesempatan memiliki foto pernikahan unik. Keduanya langsung melakukan berbagai pose di antara ribuan pesepeda tanpa busana yang melintas itu.
"Kami melihat mereka dan aku langsung berlari dengan sepatu hak tinggi dan gaunku, memutuskan untuk beraksi. Kami pikir ini sangat lucu," kata sang mempelai wanita seperti dikutip ABC News.
Ribuan pengendara sepeda yang melintas tanpa busana itu merupakan peserta dari Philly Naked Bike Ride. Sebagian besar dari peserta naik sepeda itu mengendarai kendaraannya hanya dengan memakai underwear dan tidak memakai penutup dada.
Joe Gidjunis dari JPG Photography selaku fotografer pernikahan Delson dan Cohen, ikut antusias dengan munculnya para pengendara sepeda di tengah-tengah sesi foto berlangsung. Apalagi ternyata kedua mempelai juga tak malu untuk berpose di antara pesepeda tersebut.
"Aku pikir mereka awalnya bercanda, entah bagaimana mereka menjelaskan foto pernikahan ini pada anak mereka," kata Joe.
(eny/eny)
Blair Delson dan Ross Cohen awalnya hanya melakukan foto pernikahan biasa di jalanan Philadelphia, Sabtu (29/8/2015). Saat asyik berfoto itu, tiba-tiba saja mereka mendengar ada suara-suara riuh di belakang mereka. Ketika dilihat, ada lebih dari 3.000 pesepeda melintas di jalanan. Dan yang paling unik, para pengendara sepeda itu tidak memakai baju apapun.
Awalnya kaget, Delson dan Cohen kemudian memilih untuk tidak melewatkan kesempatan memiliki foto pernikahan unik. Keduanya langsung melakukan berbagai pose di antara ribuan pesepeda tanpa busana yang melintas itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ribuan pengendara sepeda yang melintas tanpa busana itu merupakan peserta dari Philly Naked Bike Ride. Sebagian besar dari peserta naik sepeda itu mengendarai kendaraannya hanya dengan memakai underwear dan tidak memakai penutup dada.
Joe Gidjunis dari JPG Photography selaku fotografer pernikahan Delson dan Cohen, ikut antusias dengan munculnya para pengendara sepeda di tengah-tengah sesi foto berlangsung. Apalagi ternyata kedua mempelai juga tak malu untuk berpose di antara pesepeda tersebut.
"Aku pikir mereka awalnya bercanda, entah bagaimana mereka menjelaskan foto pernikahan ini pada anak mereka," kata Joe.
(eny/eny)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Most Popular
1
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
2
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
3
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
4
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
5
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
MOST COMMENTED











































