Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Jodoh, Pria Ini Bukan Hanya Dapat Donor Ginjal Tapi Juga Calon Istri

wolipop
Jumat, 13 Feb 2015 11:48 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. HLN TV
Jakarta -

Danny Robinson tidak mengira kalau dia akan mendapatkan dua anugerah sekaligus saat mendatangi sebuah stasiun radio lokal untuk mencari pendonor ginjal. Dua anugerah yang kemudian didapatnya adalah ginjal baru sekaligus jodoh.

Tepatnya setahun lalu Danny mendatangi stasiun radio di Louisville, Kentucky. Menderita penyakit ginjal yang disebut IgA nephropathy, dia memohon untuk mendapatkan donor ginjal. Penyakit tersebut membuatnya mengalami gagal ginjal saat usianya 23 tahun.

Siaran radio itu didengar oleh ibu dan nenek dari seorang wanita bernama Ashley McIntyre. Ashley kemudian mendengarkan ibu dan neneknya membicarakan kisah Danny yang memprihatinkan. Pria tersebut kehilangan ayahnya karena sakit kanker otak pada 2012. Kemudian rumah Danny terbakar habis tepat pada Hari Natal 2011.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat itu ibunda Ashley mengatakan jika saja dia tidak memiliki masalah kesehatan, dia akan memberikan ginjalnya pada Danny. Apalagi dia memiliki golongan darah O, yang artinya bisa menjadi donor untuk siapapun. Komentar ibunya itu menggerakkan hati Ashley.

"Aku berpikir, aku juga golongan darah O dan aku tidak memiliki masalah kesehatan apapun," katanya seperti dikutip HLN TV.

Keesokan harinya, Ashley menghubungi pihak radio dan mendaftar untuk mendonorkan ginjalnya. Tidak lama pemeriksaan kesehatan terhadap dirinya dilakukan. Dia tidak mau bertemu dengan calon penerima ginjalnya, Danny, sampai tahu tahu kalau ginjalnya memang berjodoh dengan tubuh pria tersebut. Dan ternyata ginjalnya cocok.

Ashley pada akhirnya bertemu dengan Danny pada Maret 2014. Dia merasa sangat grogi. "Begitu kami mulai mengobrol, aku merasa keluarga kami seperti sudah saling kenal lama," katanya.

Awalnya setelah pertemuan pertama itu Ashley dan Danny hanya berteman. Danny menjalani operasi pencangkokan ginjal pada April 2014. Semakin lama pertemanan mereka makin dekat dan berubah menjadi asmara.

Tepat pada Natal 2014 lalu, Danny melamar Ashley. Keduanya kini tengah menantikan kelahiran anak pertama mereka pada Juni 2015.

(eny/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads