Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Rilis iWatch, Apple Undang Fashionista Anna Wintour dan Karl Lagerfeld

wolipop
Rabu, 01 Okt 2014 08:18 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Instagram
Jakarta - Ketika brand Apple merilis koleksi jam tangan 'pintar', Apple Watch di bulan lalu, Apple fan termasuk fashionista dunia tentu ingin segera memilikinya. Apalagi saat preview produk kali ini dihadiri orang-orang penting di industri fashion, tentunya menjadi nilai tambah yang membuat jam tangan terlihat lebih fashionable.

CEO Apple, Tim Cook menjelaskan bahwa Apple Watch tak hanya sekadar teknologi tapi juga aksesori fashion. Apple pun membuat variasi strap dari kulit ataupun metal dengan kandungan 18 karat dan rose gold, yang dapat dipilih sesuai dengan kepribadian Anda.

Hari Selasa (30/9/2014) lalu, Apple membuat gerakan untuk 'menjaring' para fashionista memakai produk terbarunya. Retailer gadget itu mengambil tempat di Paris Fashion Week, tepatnya di store paling populer di sana, Colette.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tak hanya lokasi yang high-fashion, para tamu undangan juga dipenuhi orang-orang dari industri mode dunia. Sebut saja desainer Karl Lagerfeld dan editor in chief Vogue, Anna Wintour. Bahkan editor Vogue International, Suzy Menkes juga hadir dalam jajaran tamu di sana.

Di akun Instagram Suzy, ia mem-posting foto pemilik Colette, Sarah Andelman, Karl Lagerfeld, Anna Wintour, Jony Ive dan Marc Newson, dengan caption: "Checking out every fashionista's dream: the Apple [Watch]."

Belum lama ini, supermodel Karlie Kloss juga tampak mempromosikan Apple Watch dengan foto dirinya memakai jam tangan itu dan caption "iWant". Nampaknya Apple memulai strategi baru untuk penjualan kali ini dengan mendekatkan diri ke ranah mode. Bagaimana dengan Anda, semakin tertarik memilikinya? Apple Watch kabarnya baru akan dijual tahun 2015 mendatang.

(als/als)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads