5 Pelembap Gel yang Menghidrasi dan Nggak Bikin Kulit Tambah Berminyak
Rahmi Anjani - wolipop
Selasa, 02 Jul 2019 15:12 WIB
Jakarta
-
Pelembap jadi produk penting yang tak bisa ditinggalkan di keseharian. Selain untuk mencegah kulit kering atau semakin berminyak, pelembap juga bisa merawat dalam jangka panjang. Berbagai macam pelembap ditawarkan brand kecantikan, termasuk yang teksturnya gel. Pelembap gel pun banyak jadi favorit banyak orang terasa nyaman dan ekstra melembapkan. Anda pemilik kulit berminyak bisa melirik lima opsi ini:
Clinique Dramatically Different Moisturizing Gel
Berbicara mengenai pelembap gel, pilihannya dari Clinique tentu tak bisa dilewatkan. Pelembap gel dari brand tersebut dikenal ekstra melembapkan dan tidak membuat wajah berminyak jadi semakin mengkilap. Salah satu yang paling difavoritkan pecinta kecantikan adalah opsi seharga Rp 400 ribuan ini. Selain bisa menyeimbangkan tingkat kelempaban dengan produksi minyak, produk ini mudah menyerap, melembutkan, dan membuat kulit glowing.
Neutrogena Hydro Boost Hydrating Water Gel Face Moisturizer
Neutrogena juga dikenal dengan produk pelembapnya. Untuk Anda yang mencari pelembap nyaman tidak lengket dan tidak bikin berminyak, item seharga Rp 280 ribuan ini patut dipertimbangkan. Hadir dengan formula water gel, produk ini dapat menyerap dengan cepat dan memberi kelembapan intens. Item itu pun mengandung hydrating hyaluronic acid yang akan menutrisi sehingga kulit lebih halus. Bisa juga digunakan sebelum makeup agar riasan lebih mulus.
Belif The True Cream Aqua Bomb
Satu lagi pelembap gel yang aman dipakai pemilik kulit berminyak. Dikatakan jika pelembab ini lembut dan langsung memberi hidrasi dan sensasi segar sesaat setelah dipakai. Kandungan rempah-rempah dan antioksidan dalam produk seharga Rp 300 ribuan tersebut pun dapat melindungi Anda dari radikal bebas hingga mengecilkan pori. Selain untuk wajah berminyak, pelembap ini juga cocok untuk tipe kulit kering dan kombinasi.
Glow Recipe Watermelon Pink Juice Moisturizer
Berbeda dengan opsi lainnnya, pelembap gel ini hadir dalam wadah pump sehingga bisa lebih higienis. Pelembap dengan aroma jelly itu pun juga direkomendasikan untuk mencegah kulit semakin berminyak namun juga melembapkan. Adapun kandungan botanis, asam amino, vitamin yang bisa menenangkan wajah Anda. Dapatkan produk ini seharga Rp 450 ribuan.
Huxley Secret of Sahara Fresh & More Moisturizing Cream
Merek ini juga dikenal dengan produk-produk yang melembapkan. Untuk Anda yang memiliki kulit berminyak, tak perlu takut menggunakan pelembap gel seharga Rp 500 ribuan beriikut karena tak menyebabkan wajah semakin mengkilap. Punya kandungan minyak kaktus, ceramide, dan asam amino, kulit pun akan terasa lembap dan ternutrisi sepanjang hari. (ami/ami)
Clinique Dramatically Different Moisturizing Gel
Foto: Instagram |
Neutrogena Hydro Boost Hydrating Water Gel Face Moisturizer
Foto: Istimewa |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Istimewa |
Glow Recipe Watermelon Pink Juice Moisturizer
Foto: Instagram |
Huxley Secret of Sahara Fresh & More Moisturizing Cream
Foto: Instagram |
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Olahraga
Cukup Satu Alat! Latihan Lebih Variatif di Rumah dengan B-STRONG BS-10 yang Adjustable dan Multifungsi
Perawatan dan Kecantikan
Rahasia Rambut Lembut & Berkilau dengan Perawatan Premium dari Jepang!
Perawatan dan Kecantikan
Airbot Aria HyperStyler, Satu Alat, Banyak Gaya Rambut Tanpa Ribet!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
5 Cushion Hingga Bedak Lokal Terbaru untuk Kulit Berminyak yang Mencerahkan
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
5 Produk yang Bikin Makeup Tahan Lama Saat Pesta Tahun Baru 2026
Ide Tukar Kado yang Lucu untuk Acara Kantor, Harga di Bawah Rp 50 Ribu
Most Popular
1
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
2
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
3
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
4
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
5
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
MOST COMMENTED












































Foto: Instagram
Foto: Istimewa
Foto: Istimewa
Foto: Instagram
Foto: Instagram