Bukan dari Korea, Cushion dari 5 Brand Ini Juga Patut Dicoba
Rahmi Anjani - wolipop
Senin, 16 Mei 2016 14:05 WIB
Jakarta
-
Berwujud serupa bedak padat, BB atau CC Cream dalam bentuk cushion cukup digemari karena praktis digunakan. Pertamakali populer di Korea Selatan, konsep alas bedak cair dalam 'bantalan' spons itu dilirik oleh sejumlah merek Amerika Serikat dan Eropa. Pilihannya dari merek yang bukan berasal dari Negeri Gingseng pun pantas dipertimbangkan untuk menemukan opsi nan lebih cocok dengan warna kulit wajah. Berikut adalah lima rekomendasinya yang patut dicoba:
1. YSL Le Cushion Encre de Peau
Yves Saint Laurent menawarkan cushion yang patut dipertimbangkan. Produk tersebut dihadirkan dengan desain mewah dan bantalan yang terisi udara. Alas bedak tersebut memang kurang menutup kekurangan wajah secara sempurna namun bisa memberikan tampilan segar dan warna kulit merata. Dilengkapi dengan SPF 23, riasan ini bisa didapatkan dengan Rp 895 ribuan.
2. L'Oréal Paris True Match Cushion Foundation
Sebagian dari Anda mungkin sudah familiar dengan foundation True Match dari L'Oreal. Foundation itu pun dihadirkan dalam bentuk cushion-nya sehingga bisa lebih praktis diaplikasikan. Item seharga Rp 286 ribuan tersebut dilengkapi dengan bantalan microaerated yang inovatif. Teknologi itu dapat memberikan tampilan hasil akhir yang segar dan natural.
3. Lancôme Miracle Cushion
Lancome juga menawarkan opsinya yang patut dicoba. Apalagi item tersebut pernah memenangkan penghargaan produk favorit di 2015. Cushion dengan 11 varian warna ini menjanjikan hasil akhir dewy atau berembun serta mengkilap nan terlihat sehat. Item itu juga dilengkapi dengan formula yang mengandung manfaat menghidrasi dan mencerahkan. Miliki foundation itu dengan harga Rp 574 ribuan.
4. MAC Matchmaster Shade Intelligence Compact
Cushion dari MAC ini pantas dilirik Anda ingin mencari opsi warna yang lebih banyak terutama untuk Anda yang berkulit gelap. Item dengan 12 varian palet tersebut menghadirkan hasil akhir natural dan transparan sehingga pantas digunakan di keseharian. Selain itu, alas bedak seharga Rp 560 ribuan ini dapat mengontrol minyak dan menghidrasi secara instan. Formulanya juga tahan terhadap air dan keringat sehingga tahan dikenakan selama delapan jam.
5. Topshop Air Cushion Skin Perfector
Retailer fashion Topshop juga mengeluarkan rangkaian produk kosmetik. Salah satu item yang patut Anda lirik adalah item Rp 320 ribuan ini. Cushion tersebut datang dengan enam pilihan warna yang mudah dibaurkan pada kulit. Formulanya yang menghidrasi dapat membuat kompleksi kulit terlihat lebih cerah dengan hasil akhir velvety yang tak terlalu dewy atau matte. (sra/sra)
1. YSL Le Cushion Encre de Peau
![]() |
Yves Saint Laurent menawarkan cushion yang patut dipertimbangkan. Produk tersebut dihadirkan dengan desain mewah dan bantalan yang terisi udara. Alas bedak tersebut memang kurang menutup kekurangan wajah secara sempurna namun bisa memberikan tampilan segar dan warna kulit merata. Dilengkapi dengan SPF 23, riasan ini bisa didapatkan dengan Rp 895 ribuan.
2. L'Oréal Paris True Match Cushion Foundation
![]() |
Sebagian dari Anda mungkin sudah familiar dengan foundation True Match dari L'Oreal. Foundation itu pun dihadirkan dalam bentuk cushion-nya sehingga bisa lebih praktis diaplikasikan. Item seharga Rp 286 ribuan tersebut dilengkapi dengan bantalan microaerated yang inovatif. Teknologi itu dapat memberikan tampilan hasil akhir yang segar dan natural.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Lancome juga menawarkan opsinya yang patut dicoba. Apalagi item tersebut pernah memenangkan penghargaan produk favorit di 2015. Cushion dengan 11 varian warna ini menjanjikan hasil akhir dewy atau berembun serta mengkilap nan terlihat sehat. Item itu juga dilengkapi dengan formula yang mengandung manfaat menghidrasi dan mencerahkan. Miliki foundation itu dengan harga Rp 574 ribuan.
4. MAC Matchmaster Shade Intelligence Compact
![]() |
Cushion dari MAC ini pantas dilirik Anda ingin mencari opsi warna yang lebih banyak terutama untuk Anda yang berkulit gelap. Item dengan 12 varian palet tersebut menghadirkan hasil akhir natural dan transparan sehingga pantas digunakan di keseharian. Selain itu, alas bedak seharga Rp 560 ribuan ini dapat mengontrol minyak dan menghidrasi secara instan. Formulanya juga tahan terhadap air dan keringat sehingga tahan dikenakan selama delapan jam.
5. Topshop Air Cushion Skin Perfector
![]() |
Retailer fashion Topshop juga mengeluarkan rangkaian produk kosmetik. Salah satu item yang patut Anda lirik adalah item Rp 320 ribuan ini. Cushion tersebut datang dengan enam pilihan warna yang mudah dibaurkan pada kulit. Formulanya yang menghidrasi dapat membuat kompleksi kulit terlihat lebih cerah dengan hasil akhir velvety yang tak terlalu dewy atau matte. (sra/sra)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
5 Cushion Hingga Bedak Lokal Terbaru untuk Kulit Berminyak yang Mencerahkan
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
5 Produk yang Bikin Makeup Tahan Lama Saat Pesta Tahun Baru 2026
Ide Tukar Kado yang Lucu untuk Acara Kantor, Harga di Bawah Rp 50 Ribu
METRO Hadirkan One Day Super Special dengan Diskon Hingga 50%
Most Popular
1
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
2
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
3
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
4
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
5
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
MOST COMMENTED
















































