Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Editor's Choice: Manis Romantis dengan 5 Dress Renda Warna Pink

Rahmi Anjani - wolipop
Kamis, 10 Sep 2015 14:15 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

ist.
Jakarta - Ketika menghadiri pesta atau makan malam bersama pasangan, wanita tentunya ingin tampil berbeda. Untuk Anda yang sering bergaya kasual atau formal di keseharian, bisa memilih pakai dress sehingga tampak anggun. Untuk menonjolkan kesan romantis, dress berbahan lace atau rendah bisa jadi pilihan tepat. Sementara agar lebih manis, cari opsi yang berwarna pink. Berikut Wolipop hadirkan lima rekomendasi dress renda warna pink:

1. Topshop

Berbagai brand atau retailer ternama menampilkan dress bermaterial renda dengan model yang bervariasi. Jika Anda menginginkan yang penuh dengan renda bernuansa floral, item ini patut dilirik. Dress ini dapat menonjolkan siluet tubuh, menjadikan Anda tampak anggun namun tetap bisa dinamis dalam bergerak. Dapatkan busana bermaterial polyester tersebut dengan harga Rp 1,9 jutaan.

2. ASOS

Bila Anda lebih nyaman mengenakan dress yang lebih panjang dan berlengan, item seharga Rp 1,6 jutaan berikut pantas dijadikan pilihan. Busana  midi tersebut juga memiliki potongan A-line sehingga tak terlalu membentuk badan. Meski begitu, Anda tepat bisa menghadirkan sedikit kesan seksi berkat aksen menerawang di bagian perut. Item bernama ASOS PETITE SALON Lace Crop Top Midi Prom Dress ini bisa ditemukan di situs belanja ASOS.

3. H&M

Pilihan selanjutnya cocok diterapkan ketika ingin tampil manis romantis ala musim panas. Busana dari retailer asal Swedia ini hadir dengan model off shoulder sementara renda dijadikan sebagai pemanis pada bagian hem. Item bermaterial viscose tersebut bisa Anda dapatkan dengan harga Rp 550 ribuan.

4. New Look

Dress warna pink ini juga tidak dihadirkan seluruhya dengan bahan renda. Renda hanya disematkan pada bagian tengah dada dan lengan sehingga menyerupai dalaman. Aksen ikat pinggang serta cut out di bagian punggung menambah spesial tampilannya. Dapatkan busana berbahan viscose ini dengan harga Rp 1 jutaan.

5. ASOS

Pilihan menarik kembali datang dari situs belanja ASOS. Kali ini memiliki potongan memeluk tubuh lengan panjang. Material renda juga tidak ditampilkan dalam keseluruhan busana tapi hanya di bagian atas. Dress bodycon dengan material viscose ini memiliki detail cut out di bagian punggung yang dapat menjadikan tampilan semakin seksi. ASOS Lace Top Midi Pencil Dress ini bisa dimiliki seharga Rp 612 ribuan.
(ami/hst)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads