Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Pemenang Lomba Fotografi Ini Tampilkan Momen Langka Proses Melahirkan di Air

Eny Kartikawati - wolipop
Rabu, 17 Feb 2016 10:17 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: dok. Marijke Thoen
Jakarta - Seperti apa proses melahirkan bayi di air? Seorang fotografer asal Belgia sukses merekam momen nyata dan langka bagaimana seorang bayi lahir melalui proses water birth atau persalinan di dalam air.

Marijke Thoen itulah nama sang fotografer yang menjadi juara kontes foto proses persalinan. Perlombaan tersebut diadakan oleh International Association of Proffesional Birth Photographers setiap tahun secara rutin.

Ada empat kategori foto yang dilombakan oleh asosiasi fotografer tersebut yaitu juara umum, foto terbaik untuk proses persalinan, melahirkan dan pasca kelahiran bayi (postpartum). Dan Marijke lah yang keluar sebagai juara umum melalui foto hitam putihnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: 50 Tas dan Sepatu Favorit Selebriti

Foto Marijke menampilkan momen langka proses kelahiran di air yang jarang diketahui publik. Pada fotonya terlihat seorang bayi dengan rambut keriting baru saja keluar dari rahim ibunya dan berada di dalam air. Mata si bayi tampak tertutup dan ada tangan yang memeganginya.

Selain Marijke, foto lain yang juga tak kalah dramatisnya dan menjadi juara untuk kategori persalinan adalah karya Apple Blossom Families dengan judul foto The Surge. Foto tersebut menampilkan momen ketika seorang ibu tengah berjuang melawan sakit yang dirasakan saat kontraksi teradi. Tidak mengenakan busana dan berada di bawah shower atau pancuran air, si ibu tampak berdiri sambil membungkukkan badannya. Memegang kursi berwarna putih, ekspresi wajahnya yang terlihat di foto adalah seperti tengah berteriak karena sakit.

Pada kategori foto postpartum atau pasca melahirkan yang menjadi juara adalah karya Natalie Walth. Natalie menampilkan momen seorang ibu yang baru saja menjalani proses persalinan di dalam air. Masih berbaring di dalam kolam berisi air, wanita tersebut menggendong bayinya dengan kedua tangannya.

Dalam situsnya, asosiasi fotografer itu mengungkapkan penilaian terhadap foto-foto yang mendaftar pada lomba mereka dilakukan dengan melihat bukan hanya dari sisi emosional yang ditampilkan. Komposisi dan hal-hal teknis juga ikut menjadi pertimbangan nilai. (eny/kik)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads