Wajah Wanita Ini Rusak Permanen Setelah Perawatan di Klinik Langganan Artis
Wanita bernama Victoria Nelson buka suara perihal wajah rusaknya setelah melakukan perawatan wajah di klinik kecantikan milik Sonya Dakar, seorang ahli estetika di Beverly Hills, California, yang dikenal pernah menangani sejumlah selebriti seperti Gwyneth Paltrow, Cameron Diaz, dan Drew Barrymore.
Dalam video di TikToknya yang sudah ditonton lebih dari 5 juta kali, Nelson mengaku mengalami luka permanen setelah melakukan chemical peeling di klinik Dakar.
"Saya tidak tahu bagaimana harus menyampaikan betapa saya tidak ingin membuat video ini, tapi saya sudah kehabisan pilihan. Ini adalah pengalaman yang benar-benar meninggalkan bekas, secara harfiah," ujar Nelson.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nelson mulai mengenal Dakar sejak tahun 2019 ketika usianya 26 tahun. Kala itu ia berjuang melawan jerawat dan memutuskan mencoba produk sekaligus perawatan dari Dakar.
"Saya langsung terpesona. Dia begitu cerdas dan begitu yakin bisa menyembuhkan jerawat saya, dan itu adalah mimpi bagi siapa pun yang pernah mengalaminya," kenang Nelson.
Seiring waktu, jerawatnya memang membaik. Nelson pun rutin melakukan perawatan dan menjalani prosedur kecantikan. Nelson bahkan merasa hubungan dengan Dakar semakin dekat, bahkan seperti keluarga.
Pada April 2021, dalam salah satu sesi perawatan, Dakar menyarankan Nelson untuk melakukan chemical peeling. Karena sebelumnya pernah menjalani prosedur serupa tanpa masalah. Namun, sesaat setelah cairan diaplikasikan ke wajahnya, Nelson merasakan sensasi panas yang tidak wajar.
Victoria Nelson Foto: dok. Instagram, TikTok Victoria Nelson |
"Saya merasa wajah saya terbakar. Saat melihat kamera depan ponsel, saya sadar yang saya lihat bukan krim, melainkan kulit saya yang terbakar," jelasnya.
Meski demikian, Dakar meyakinkan bahwa kondisinya bisa pulih hanya dalam satu bulan. Nelson pun menjalani 18 sesi perawatan lanjutan pada 2021 dan 12 sesi pada 2022, termasuk microneedling. Sayangnya, luka bakar di wajahnya tak kunjung hilang.
Nelson memperkirakan telah menghabiskan sekitar US$ 60 ribu atau sekitar Rp 980 juta hanya untuk perawatan di klinik Dakar, serta tambahan US$ 30 ribu atau Rp 490 juta untuk terapi lain di klinik kecantikan lainnya.
"Saya merasa di dalam diri seperti sudah cacat permanen. Saya mempercayakan wajah dan kulit saya padanya, bahkan perasaan terdalam saya. Tapi ternyata dia tidak menjaga saya sebagaimana yang saya harapkan," ungkap Nelson.
Pada Juli 2022, Nelson akhirnya berkonsultasi dengan dokter kulit. Sang dokter bingung mengapa Nelson tidak segera dirujuk ke unit luka bakar atau ahli bedah plastik sejak awal.
"Dokter tersebut juga khawatir dengan cairan yang digunakan karena seharusnya produk yang dimiliki seorang ahli estetika tidak bisa menimbulkan kerusakan separah ini," jelas Nelson.
Dokter tersebut merekomendasikan terapi laser yang menelan biaya tambahan US$ 8 ribu atau Rp 130 juta, namun tidak ada perbaikan yang berarti di wajahnya.
Nelson mengaku telah melaporkan kasus ini ke California Board of Barbering and Cosmetology, namun hingga kini belum ada solusi. Lembaga tersebut pernah mencabut lisensi Dakar pada 2011 dan menjatuhkan masa percobaan tiga tahun, meski alasan detailnya tidak dipublikasikan.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
TikTok Viral Verificator
Nyesek! Viral Curhat Wanita Setia 7 Tahun, Temani dari Nol Gagal ke Pelaminan













































