6 Rekomendasi Pensil Alis Waterproof
Pensil alis adalah salah satu alat makeup yang banyak digunakan oleh wanita. Tidak sedikit wanita yang bahkan tidak mau keluar rumah sebelum dirinya menggambar dan membentuk alis. Oleh sebab itu, pensil alis yang digunakan juga harus tahan lama dan waterproof sehingga tidak akan hilang saat terkena air atau keringat. Berikut ini 6 rekomendasi pensil alis waterproof yang dapat membuat tampilan alismu tahan seharian.
Glossier Brow Flick + Boy Brow Duo
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: dok. glossier |
Rekomendasi pensil alis waterproof yang pertama adalah rangkaian produk pembentuk alis dari merek Glossier. Kedua produk ini dijamin bakal membuat alismu tahan lama dan anti luntur, sekalipun terkena air. Brow Flick Pen berfungsi untuk membentuk dan mengisi alis agar terlihat lebih berdimensi, sedangkan Boy Brow berfungsi sebagai maskara alis, untuk mengatur bulu alis agar terlihat lebih rapih. Rekomendasi pensil alis waterproof dari Glossier ini dijual dengan harga Rp 414 ribu.
Anastasia Beverly Hills Brow Wiz
Foto: dok. anastasiabeverlyhills |
Rekomendasi pensil alis waterproof yang kedua adalah produk dari Anastasia Beverly Hills. Brow Wiz ini adalah sebuah pensil alis otomatis yang berukuran ramping dan memiliki spoolie brush di bagian belakangnya. Spoolie brush tersebut bisa membantu merapikan bulu alis yang berantakan. Pensil alis ini mengandung formula wax yang dapat menambahkan tekstur dan menciptakan tampilan alis yang lebih penuh. Pensil alis waterproof Anastsia Beverly Hills ini dijual dengan harga sekitar Rp 370 ribu.
Benefit Goof Proof Eyebrow Pencil
Foto: dok. benefitcosmetics |
Rekomendasi pensil alis waterproof yang ketiga adalah produk dari Benefit. Goof Proof Eyebrow Pencil keluaran Benefit ini juga memiliki spoolie brush di bagian belakangnya yang berguna untuk merapikan bulu alis. Pensil alis ini diklaim dapat bertahan hingga 12 jam dan memiliki formula waterproof. Rekomendasi pensil alis yang ketiga ini dijual dengan harga sekitar Rp 340 ribuan.
Tarte Amazonian Clay Waterproof Brow Pencil
Foto: dok. tartecosmetics |
Rekomendasi pensil alis waterproof yang keempat adalah produk dari Tarte. Amazonian Clay Waterproof ini merupakan pensil alis otomatis yang memiliki spoolie brush di bagian belakangnya. Sesuai dengan namanya, pensil alis ini mampu membuat tampilan alismu tetap awet selama berjam-jam karena tahan air dan keringat. Pensil alis ini juga memiliki ukuran berbeda dari pensil-pensil alis kebanyakan. Ukuran pensil alis dari Tarte ini cenderung lebih kecil untuk menciptakan hasil akhir yang lebih natural untuk remaja atau siapapun yang memakainya. Pensil alis waterproof dari Tarte ini dijual dengan harga Rp 320 ribu.
Baca juga: Ini Cara Buat Makeup Natural Antidempul |
Infinity Waterproof Eyebrow Line
Foto: dok. thrivecausemetics |
Rekomendasi pensil alis waterproof yang kelima adalah produk dari Thrive Causemetics. Pensil alis ini memiliki teknologi Buildable Smart Pigment yang membuat alis terlihat lebih natural, tahan lama tidak luntur. Selain itu, pensil alis alis ini juga mengandung shea butter, hyaluronic, dan ceramides yang dapat merangsang pertumbuhan alis secara alami. Rekomendasi pensil alis waterproof yang kelima ini dijual dengan harga sekitar Rp 318 ribuan.
Maybelline Tattoo Brow Ink Pen
Foto: dok. maybelline |
Rekomendasi pensil alis waterproof yang keenam adalah produk dari Maybelline. Pensil alis spidol ini memiliki fork tip applicator yang membuatmu lebih mudah membentuk alis dan menghasilkan tampilan yang natural. Rekomendasi pensil alis waterproof dari Maybelline ini dijual dengan harga Rp 129 ribu.
(vio/vio)
Olahraga
Dari Smartwatch hingga Headphone, 4 Perlengkapan Ini Bikin Kamu Makin Semangat Lari
Olahraga
Bola Futsal Berkualitas untuk Latihan Rutin Optimal, Proteam Original Striker Size 5
Hobi dan Mainan
Barang Lebih Aman Saat Bepergian, Ini 3 Rekomendasi Tas dan Koper yang Ringkas dan Praktis
Perawatan dan Kecantikan
Hair Oil Jepang Favorit Banyak Orang! &Honey Melty vs Deep Moist untuk Rambut Lebih Lembut & Berkilau!
Jerawat Mendem Tak Kunjung Hilang? Kenali Penyebab & Cara Ampuh Mengatasinya
Review 3 Lip Stain Glossy: 3CE, Dear Me Beauty & MOP Beauty
5 Facial Wash Salicylic Acid Rekomendasi Dermatolog, Ampuh Atasi Jerawat
Cushion dan Foundation, Bisakah Dipakai Bersama?
Sempat Syok Usai Operasi di Bawah Mata, Wanita Ini Dicap Oplasnya Gagal
Alasan Brooklyn Beckham 'Meledak', Ungkap Permasalahan Keluarga di Instagram
Viral Foto Sadio Mane Bersama Istri dan Anak Setelah Menang Piala Afrika 2025
9 Drama Go Youn Jung, Terbaru Bintangi Can This Love Be Translated
Ramalan Zodiak 20 Januari: Libra Lebih Tegas, Scorpio Jangan Menyerah

















































