10 Inspirasi Nail Art Imlek 2020
Sebentar lagi Hari Raya Imlek akan datang. Jika kamu adalah salah satu orang yang merayakan Imlek, apakah kamu sudah menyiapkan diri untuk menyambut hari raya tersebut? Khususnya para wanita biasanya ingin menyesuaikan penampilannya dengan tema Imlek 2020, seperti salah satunya dengan melakukan perawatan kecantikan nail art yang bertema Imlek tahun 2020. Mengingat Imlek tahun ini adalah tahun tikus, maka berikut ini 10 inspirasi nail art Imlek berbentuk tikus yang pastinya bakal bikin kukumu menjadi super lucu dan menggemaskan.
1. Sesuai dengan Imlek tahun ini yaitu tahun tikus, kamu bisa menjadikan inspirasi nail art yang satu ini untuk mempercantik kukumu. Nail art ini cukup simple dengan gambar tikus hanya di bagian jari manis dan bentuk keju di seluruh bagian ujung kuku. Kamu bisa membentuk kejunya dengan bentuk 3D seperti yang ada dalam foto ini loh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: dok. myfatpocket |
2. Jika kamu memiliki kuku yang cukup panjang dan menginginkan nail art yang sedikit lebih heboh dengan menggunakan manik-manik dan semcamnya maka inspirasi nail art Imlek yang satu ini bisa kamu jadikan contoh. Naik art berbentuk tikus yang lucu ini pastinya akan membuat kukumu terlihat jauh lebih keren.
Foto: dok. myfatpocket |
3. Nah kalau inspirasi nail art yang satu ini cocok banget bagi kamu yang ingin kukunya benar-benar bernuansa Imlek 2020. Dengan mengunakan warna-warna bernuansa merah, kuning, dan coklat kukumu pasti akan terlihat cantik dan lucu.
Foto: dok. Buro |
4. Nail art bertema tikus dan keju ini juga terlihat sangat lucu. Dengan desain yang berbeda di masing-masing kuku akan membuat nail artmu terlihat tidak membosankan.
Foto: dok. Buro |
5. Nail art yang cocok untuk merayakan Tahun Baru Imlek 2020 yang selanjutnya adalah dengan menggabungkan warna biru dan merah muda. Kamu bisa memilih gambar tikus hanya untuk bagian kuku ibu jarimu saja. Warna-warna yang lembut ini akan membuat nail art kukumu tidak akan terlihat berlebihan.
Foto: dok. Buro |
6. Bagi kamu pecinta mickey mouse, kamu juga bisa menjadikan karakter kesukaanmu itu sebagai nail art untuk merayakan Imlek 2020 loh. Tidak perlu yang sulit dan berlebihan, cukup yang sederhana seperti gambar nail art yang satu ini. Walaupun jika diperhatikan inspirasi nail art ini tidak terlalu rumit, namun tetap terlihat bagus dan lucu bukan?
Foto: dok. Buro |
7. Jika kamu menginginkan seluruh kukumu dipenuhi dengan nail art dan gambar-gambar lucu maka kamu bisa memilih nail art yang satu ini. Semua gambar-gambar yang ada di dalam nail art ini bertemakan Imlek banget loh, seperti gambar tikus dan jeruk. Terlihat menggemaskan bukan?
Foto: dok. Buro |
8. Jika kamu menginginkan nail art yang lucu dan menggemaskan namun tetap terlihat sederhana kamu bisa mencoba nail art yang satu ini. Nail art yang didominasi warna merah dan putih ini menggunakan warna-warna yang matte dan tidak glossy. Pastinya nail art ini akan membuat penampilanmu saat menyambut Imlek 2020 nanti berbeda dengan yang lainnya.
Foto: dok. Buro |
9. Agar nail art tidak terlihat membosankan, kamu juga bisa membedakan antara jari tangan kanan dan jari tangan kirimu, seperti dalam foto inspirasi nail art Imlek yang satu ini. Di foto tersebut terlihat kuku ibu jari kanan dan kiri memiliki desain nail art yang berbeda.
Foto: dok. Buro |
10. Terakhir agar nail art yang kamu pilih bisa semakin lucu, kamu bisa mencontoh desain 3D yang ada di dalam foto inspirasi nail art yang satu ini. Jika diperhatikan, desain nail art ini sangat unik, terutama pada bagian kuping tikus yang terlihat lebih timbul. Bikin jadi gemas kan?
Foto: dok. Buro |
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Ini Tren Lipstik 2026 yang Patut Dicoba, Smoky Rose hingga Cherry Red
Putus dari Chris Martin, Dakota Johnson Disebut Kencan dengan Musisi Lebih Muda
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Potret Cilia Flores, Istri Presiden Venezuela Maduro yang Ikut Ditangkap AS
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Ramalan Zodiak 5 Januari: Capricorn Lebih Mandiri, Pisces Jangan Egois





















































