Sering Jerawatan di Kulit Kepala? Ini Cara Mengatasinya
Rahmi Anjani - wolipop
Selasa, 29 Agu 2017 13:05 WIB
Jakarta
-
Jerawat bukan hanya bisa tumbuh di wajah. Penyakit kulit tersebut kadang juga didapati di punggung, bokong, vagina hingga kulit kepala. Salah satu penanganan jerawat yang paling sulit karena susah dijangkau adalah di kulit kepala. Meski tidak terlihat, jerawat di kepala ini kerap menimbulkan ketidaknyamanan.
Ketika mengalaminya, mungkin Anda akan berpikir jika jerawat tersebut muncul terkait pemakaian sampo yang kurang tepat, terlalu banyak, atau terlalu jarang. Tapi menurut dokter kulit, penyebab jerawat di kepala bisa bervariasi dan bisa jadi merupakan masalah yang serius.
"Jerawat di kepala bisa disebabkan oleh sejumlah penyakit kulit. Ada yang jinak dan ada yang lebih serius. Jerawat yang paling umum di kulit kepala yang aku lihat seperti kista di kulit kepala, jerawat kulit kepala, karena dermatitis seboroik, atau ketombe. Kondisi ini sangat mudah diobati baik dengan pengeluaran simpel atau obat anti ketombe dan anti jerawat," ungkap Nava Greenfield, MD, dari Schweiger Dermatology Group kepada Byrdie.
Namun jerawat di kepala juga bisa menjadi pertanda serius sehingga perlu dikonsultasikan ke dokter jika tak kunjung hilang atau memburuk. "Penting untuk meminta dermatologismu mengevaluasi setiap jerawat karena penyakit serius seperti lupus cutaneous dan lichen planopilaris bisa mengakibatkan jerawat di kulit kepala," tambah Nava.
Jika Anda merasa jerawat di kulit kepala sering muncul, ada baiknya untuk melakukan pencegahan. Pertama, gunakan sampo yang tepat. Periksalah apakah kulit kepala Anda tergolong sensitif kemudian pilih pencuci rambut terbaik untuk merawatnya. Pencegahan jerawat di kepala pun tidak berbeda jauh dari jerawat wajah. Jadi, hindari terlalu sering memegang kulit kepala dengan tangan kotor.
Jerawat juga bisa muncul karena kulit kepala sedang sangat berminyak. Untuk itu, hindari makan-makanan berminyak dan rutin keramas. Anda tidak diwajibkan untuk keramas menggunakan sampo setiap hari namun pastikan saja jika rambut dibilas dengan air, apalagi pasca olahraga. Terlalu sering menggunakan sampo memang diketahui kurang baik untuk rambut kehilangan minyak alami.
Disarankan pula untuk melakukan perawatan kulit kepala yang mengeksfoliasi. Selayaknya kulit wajah, eksfoliasi bisa dilakukan untuk membantu membersihkan minyak berlebih dan kulit kepala dengan lebih maksimal.
Hindari pula menggunakan produk rambut yang bertekstur lengket atau berminyak serta perawatan repair damage atau masker deep conditioning. Menurut Nava, itu justru bisa memicu akar rambut jadi berminyak kemudian menimbulkan jerawat. Jika jerawat di kepala sudah sangat mengganggu, Anda bisa mencoba menambahkan satu tetes minyak tea tree di sampo ketika keramas. (ami/ami)
Ketika mengalaminya, mungkin Anda akan berpikir jika jerawat tersebut muncul terkait pemakaian sampo yang kurang tepat, terlalu banyak, atau terlalu jarang. Tapi menurut dokter kulit, penyebab jerawat di kepala bisa bervariasi dan bisa jadi merupakan masalah yang serius.
"Jerawat di kepala bisa disebabkan oleh sejumlah penyakit kulit. Ada yang jinak dan ada yang lebih serius. Jerawat yang paling umum di kulit kepala yang aku lihat seperti kista di kulit kepala, jerawat kulit kepala, karena dermatitis seboroik, atau ketombe. Kondisi ini sangat mudah diobati baik dengan pengeluaran simpel atau obat anti ketombe dan anti jerawat," ungkap Nava Greenfield, MD, dari Schweiger Dermatology Group kepada Byrdie.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika Anda merasa jerawat di kulit kepala sering muncul, ada baiknya untuk melakukan pencegahan. Pertama, gunakan sampo yang tepat. Periksalah apakah kulit kepala Anda tergolong sensitif kemudian pilih pencuci rambut terbaik untuk merawatnya. Pencegahan jerawat di kepala pun tidak berbeda jauh dari jerawat wajah. Jadi, hindari terlalu sering memegang kulit kepala dengan tangan kotor.
Jerawat juga bisa muncul karena kulit kepala sedang sangat berminyak. Untuk itu, hindari makan-makanan berminyak dan rutin keramas. Anda tidak diwajibkan untuk keramas menggunakan sampo setiap hari namun pastikan saja jika rambut dibilas dengan air, apalagi pasca olahraga. Terlalu sering menggunakan sampo memang diketahui kurang baik untuk rambut kehilangan minyak alami.
Disarankan pula untuk melakukan perawatan kulit kepala yang mengeksfoliasi. Selayaknya kulit wajah, eksfoliasi bisa dilakukan untuk membantu membersihkan minyak berlebih dan kulit kepala dengan lebih maksimal.
Hindari pula menggunakan produk rambut yang bertekstur lengket atau berminyak serta perawatan repair damage atau masker deep conditioning. Menurut Nava, itu justru bisa memicu akar rambut jadi berminyak kemudian menimbulkan jerawat. Jika jerawat di kepala sudah sangat mengganggu, Anda bisa mencoba menambahkan satu tetes minyak tea tree di sampo ketika keramas. (ami/ami)
Pakaian Wanita
Sering Bingung Pilih Bawahan? Celana Panjang Ini Aman di Semua Situasi
Perawatan dan Kecantikan
Mata Auto On! Inilah Rekomendasi Bulu Mata Favorit yang Wajib Kamu Beli!
Home & Living
Kamar Mandi Lebih Rapi dan Aman Cuma dengan 3 Barang Ini
Elektronik & Gadget
Satu Alat untuk Semua! TNW S30 Tongsis Tripod 4-in1 dengan Ring Light & Remote Bluetooth yang Wajib Kamu Punya!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Pameran Imersif di Mal Central Park Ajak Pengunjung Menjelajah Aroma dan Emosi
Bikin Foundation Menyatu Seperti Kulit Asli, Ini Trik dari MUA Selebriti Dunia
14 Inspirasi Warna Rambut Dark Brown yang Elegan (Part 2)
Bikin Melongo, Tarif Hairstylist Selebriti Dunia Ini Tembus Rp 1 Miliar Lebih
13 Inspirasi Warna Rambut Dark Brown yang Elegan (Part 1)
Most Popular
1
CEO Properti Singapura Diduga Selingkuh dengan Karyawan, Mundur dari Jabatan
2
Rose BLACKPINK Nyamar Jadi Nenek-nenek Demi Main ke Rumah Pacar
3
Foto: Inspirasi Gaya Rambut Pendek yang Bikin Wajah Terlihat Lebih Kecil
4
Gaya Santai Aaliyah Massaid Beri Suami Kejutan Ultah, Sambil Gendong Anak
5
Si.Se.Sa Hadirkan Denim Hingga Abaya Terinspirasi Keffiyeh untuk Ramadan 2026
MOST COMMENTED











































