Tren Terkini di Instagram, Kucing Pakai Nail Art Kembaran dengan Majikan
Rista Adityaputry - wolipop
Selasa, 11 Jul 2017 07:35 WIB
Jakarta
-
Hewan peliharaan memang memegang posisi spesial dalam hati pemiliknya. Selain adanya ikatan tertentu, mereka selalu ada ketika dibutuhkan untuk menemani di kala sepi.
Bagi Anda yang tergila-gila dengan hewan peliharaan, mungkin Anda pernah coba mendandani kucing atau anjing Anda dengan aksesori lucu, dari bandana hingga topi dan baju. Namun, rupanya mendandani peliharaan kini tak lagi sebatas pakaian dan aksesori.
Cristi Hanzel, wanita asal California ini memutuskan untuk melakukan hal yang sedikit fancy pada kucingnya, Wednesday. Saat itu ia tengah mencari penutup cakar untuk kuku Wednesday yang sudah cukup panjang. Umumnya, penutup cakar kucing atau nail caps memiliki ragam warna dengan motif polos persis seperti cat kuku. Namun, yang ditemukan Cristi malah penutup cakar warna ungu yang berkilauan karena glitter.
"Aku sangat terobsesi pada kucingku. Jadi aku sangat tak sabar untuk pulang ke rumah dan mencoba penutup itu pada cakarnya," ungkap Cristi seperti dikutip dari BuzzFeed.
Penutup cakar terbuat dari silikon lembut dan berfungsi untuk melindungi barang atau furnitur rumah Anda dari cakaran kucing. Beberapa kucing memiliki reaksi berbeda ketika diberi nail caps, namun sepertinya kucing Cristi tidak menganggapnya sebagai masalah.
Melanie, wanita lainnya yang keranjingan hal sama, rupanya juga memberikan nail art pada anjing peliharaannya. Hanya saja yang digunakan adalah stiker kuku non-toxic dengan warna yang lebih cantik yaitu putih dengan sentuhan emas berbentuk daun. Melanie melakukannya hanya untuk keperluan foto dan melepas stiker itu setelahnya.
Melihat ini, apakah Anda ingin segera mendandani peliharaan Anda? Jangan terburu-buru dan langsung menggunakan cat kuku biasa untuk melakukannya. Cat kuku hanyalah untuk manusia dan cukup berbahaya bila digunakan pada hewan.
Pilih cat kuku khusus hewan atau kalau tidak ada, Anda bisa menggunakan nail caps sebagai alternatif. Untuk senang-senang, stiker kuku juga bisa jadi pilihan. Namun, pastikan Anda tidak terlalu lama menempelkannya pada cakar hewan agar mereka tetap merasa nyaman. (hst/hst)
Bagi Anda yang tergila-gila dengan hewan peliharaan, mungkin Anda pernah coba mendandani kucing atau anjing Anda dengan aksesori lucu, dari bandana hingga topi dan baju. Namun, rupanya mendandani peliharaan kini tak lagi sebatas pakaian dan aksesori.
Cristi Hanzel, wanita asal California ini memutuskan untuk melakukan hal yang sedikit fancy pada kucingnya, Wednesday. Saat itu ia tengah mencari penutup cakar untuk kuku Wednesday yang sudah cukup panjang. Umumnya, penutup cakar kucing atau nail caps memiliki ragam warna dengan motif polos persis seperti cat kuku. Namun, yang ditemukan Cristi malah penutup cakar warna ungu yang berkilauan karena glitter.
Nail art untuk kucing. Foto: Twitter |
"Aku sangat terobsesi pada kucingku. Jadi aku sangat tak sabar untuk pulang ke rumah dan mencoba penutup itu pada cakarnya," ungkap Cristi seperti dikutip dari BuzzFeed.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Melanie, wanita lainnya yang keranjingan hal sama, rupanya juga memberikan nail art pada anjing peliharaannya. Hanya saja yang digunakan adalah stiker kuku non-toxic dengan warna yang lebih cantik yaitu putih dengan sentuhan emas berbentuk daun. Melanie melakukannya hanya untuk keperluan foto dan melepas stiker itu setelahnya.
Nail art yang matching dengan kucing peliharaan. Foto: Twitter |
Melihat ini, apakah Anda ingin segera mendandani peliharaan Anda? Jangan terburu-buru dan langsung menggunakan cat kuku biasa untuk melakukannya. Cat kuku hanyalah untuk manusia dan cukup berbahaya bila digunakan pada hewan.
Pilih cat kuku khusus hewan atau kalau tidak ada, Anda bisa menggunakan nail caps sebagai alternatif. Untuk senang-senang, stiker kuku juga bisa jadi pilihan. Namun, pastikan Anda tidak terlalu lama menempelkannya pada cakar hewan agar mereka tetap merasa nyaman. (hst/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Most Popular
1
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
2
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
3
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
4
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
5
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
MOST COMMENTED












































Nail art untuk kucing. Foto: Twitter
Nail art yang matching dengan kucing peliharaan. Foto: Twitter