Romantis Jadi Dramatis, Lamaran saat Erupsi Gunung Berapi Ini Bikin Takjub
Sebuah kisah cinta manis berubah begitu dramatis ketika sebuah gunung berapi erupsi di latar belakang, tepat saat seorang pria berlutut untuk melamar kekasihnya.
Momen sekali seumur hidup ini dialami Justin Lee dan pasangannya, Morgan, yang tak akan mereka lupakan sepanjang hidup. Saat Justin berlutut untuk melamar sang kekasih di Guatemala, alam seolah ikut memberi restu.
Gunung Fuego yang berada di belakang mereka mendadak erupsi, memuntahkan lava dan asap ke udara. Peristiwa alam itu menciptakan pemandangan yang terkesan unreal.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Viral pasangan lamaran saat erupsi gunung berapi. Foto: Instagram/@missmorganalexa |
Video lamaran itu pertama kali dibagikan pada 6 Juni 2025, namun baru benar-benar ramai dibicarakan setelah diunggah ulang di Instagram pada 18 Agustus 2025.
Adegan dramatis di balik lamaran tersebut membuat banyak orang menganggapnya seperti potongan adegan dari novel fantasi. Morgan pun membagikan pengalamannya lewat Instagram.
"Buat yang belum tahu, aku dilamar pacarku di Volcan Acatenango, Guatemala. Gunung Fuego yang kalian lihat di video itulah yang erupsi. Kami benar-benar beruntung, karena letupan yang terekam itu adalah erupsi pertama yang bisa kami lihat hari itu," tulisnya.
Unggahan itu langsung menuai reaksi positif. Seorang warganet berkomentar, "Seperti adegan yang keluar dari buku dongeng."
Ada juga yang menulis, "Gunung berapinya ikut bahagia untuk kalian."
Viral pasangan lamaran saat erupsi gunung berapi. Foto: Instagram/@missmorganalexa |
Bahkan komentar lain menyebut, "Petir, lava, cinta, pertanyaan, jawaban-semuanya terasa begitu sempurna."
Lebih dari sekadar latar dramatis, Morgan juga menyinggung makna spiritual Gunung Fuego bagi masyarakat adat Guatemala. Dalam budaya mereka, gunung berapi ini dianggap sebagai penghubung sakral dengan dunia spiritual.
Seperti dikutip dari NDTV, erupsi dipercaya sebagai manifestasi kekuatan supranatural, sekaligus momen untuk melakukan ritual dan persembahan.
"Gunung Fuego punya makna yang dalam. Dalam budaya adat Guatemala, erupsi dipandang sebagai peristiwa spiritual yang sakral," tulis Morgan lagi.
Dengan nada bercanda ia menambahkan, "Ini benar-benar membawa ungkapan 'I lava you' ke level yang baru."
(hst/hst)
Fashion
Travel Lebih Rapi Tanpa Ribet: Pilihan Bagsmart Toiletry & Makeup Bag Favorit Wanita!
Hobbies & Activities
Bagsmart Travel Backpack: Packing Lebih Rapi, Jalan-jalan Lebih Santai!
Hobbies & Activities
Upgrade Alat Lukis kamu! Rekomendasi Paint Brush Set Nyaman & Multifungsi
Health & Beauty
Kulit Halus Tanpa Filter: 3 Loose Powder Lokal yang Wajib Dicoba!
Ramalan Shio 2026 Tahun Kuda Api: Prediksi Lengkap Nasib 12 Shio
Ramalan Zodiak Cinta 1 Januari: Virgo Perhatian, Leo Hindari Nada Tinggi
Ramalan Zodiak 1 Januari: Scorpio Hati-hati, Sagitarius Lebih Teliti
Resolusi 2026: Tak Perlu Banyak Target, 5 Ini Sudah Cukup
Ramalan Zodiak 1 Januari: Cancer Evaluasi Diri, Leo Kerja Keras
Ramalan Shio 2026 Tahun Kuda Api: Prediksi Lengkap Nasib 12 Shio
TikTok Viral Verificator
Viral Pernikahan di Pandeglang, Tamunya Terjang Jalan Lumpur Tanpa Alas Kaki
Ramalan Zodiak 1 Januari: Scorpio Hati-hati, Sagitarius Lebih Teliti
Drama Makin Panas! Brooklyn Beckham Tak Ada di Foto Tahun Baru David Beckham













































