Ramalan Shio 2023
Ramalan Shio Ular 2023: Jomblo Ada Kesempatan, Karier Hadapi Tantangan
Dalam astrologi Tionghoa, 2023 ini merupakan tahun kelinci air. Berikut ramalan shio ular tahun 2023?
Shio ular adalah orang yang lahir pada tahun 1953, 1965, 1977, 1989, 2001, 2013, dan 2025. Penempatan shio ular berada pada posisi ke-6 dalam daftar astrologi Tionghoa.
Shio ular mempunyai elemen api dan memiliki karakteristik yang sabar, bijaksana, kreatif, lembut, pintar, dan penyayang. Selain itu shio ular adalah orang yang tenang dan lembut, romantis dan perseptif. Meskipun begitu, shio ular juga rajin dan rendah hati.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam wawancara dengan Wolipop, Angelina Fang, pakar dan konsultan dari Feng Shui Consulting Indonesia, mengungkapkan ramalan shio ular 2023. Menurutnya shio ular tahun 2023 ada potensi sibuk melakukan perjalanan. Namun tetap lah berhati-hati untuk menghindari potensi terluka dalam perjalanan.
Shio ular sebaiknya menjaga kestabilan suasana hati di tahun kelinci air ini. Dan luangkan waktu untuk memperhatikan keluarga.
Berikut ramalan shio ular tahun 2023:
Karier shio ular
Pada 2023, shio ular akan menghadapi tantangan tapi juga ada bantuan. Kendalikan emosi dan berusaha berpikiran positif, jagalah komunikasi untuk mencegah salah paham.
Keuangan shio ular
Bila hendak meningkatkan keuangan, shio ular perlu mempertimbangkan pekerjaan sampingan. Kelola uang dengan lebih cermat agar simpanan bisa berkembang.
Asmara shio ular
Bagi shio ular yang masih jomblo, kesempatan perjalanan bisa membuka peluang berkenalan dengan orang baru. Sedangkan shio ular yang sudah memiliki pasangan suasana hati kurang stabil dan cenderung menyendiri bisa mempengaruhi keharmonisan, coba berlibur melakukan perjalanan dengan pasangan.
Kesehatan shio ular
Sering merasa kelelahan dan suasana hati mudah berubah, atur waktu yang baik untuk beristirahat terutama saat melakukan perjalanan.
Itulah ramalan shio ular tahun 2023.
(gaf/eny)
Fashion
Kemeja Wanita Ini Bisa Dipakai di Berbagai Suasana, Cek Produknya untuk Lengkapi Fashion Tahun Barumu!
Hobbies & Activities
Ini 5 Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Sonix Incline Treadmill STR01 di Rumah!
Home & Living
Awali Tahun Baru dengan Rumah Rapi dan Nyaman! Pilihan Storage Box Ini Bisa Jadi Penyelamat
Fashion
Wanita Pekerja Wajib Punya! Celana Kulot Ini Bikin Gaya Lebih Rapi dan Dewasa
Ramalan Shio 2026 Tahun Kuda Api: Prediksi Lengkap Nasib 12 Shio
Ramalan Zodiak Cinta 1 Januari: Virgo Perhatian, Leo Hindari Nada Tinggi
Ramalan Zodiak 1 Januari: Scorpio Hati-hati, Sagitarius Lebih Teliti
Resolusi 2026: Tak Perlu Banyak Target, 5 Ini Sudah Cukup
Ramalan Zodiak 1 Januari: Cancer Evaluasi Diri, Leo Kerja Keras
7 Potret Selebriti Liburan Tahun Baru di Jepang, Ada Aura Kasih Hingga Prilly
6 Seafood yang Bisa Tingkatkan Performa Seks Pria Jika Rutin Dikonsumsi
Potret Tasya Farasya Umrah saat Tahun Baru 2026, Cantik Manglingi Berhijab
Gaya Istri Zohran Mamdani Saat Suami Jadi Wali Kota Muslim Pertama New York











































