TikTok Viral Verificator
Viral Pasangan Sesi Prewedding Dekat Jalur KRL, Serasa Jalan Milik Pribadi
Sesi foto prewedding kini banyak dilakukan pasangan jelang menikah. Prewedding dilakukan bisa di foto studio atau lokasi outdoor dengan berbagai pilihan tema yang unik.
Seperti pasangan ini yang memilih foto prewedding outdoor di lokasi yang tidak biasa. Mereka prewedding di dekat jalur Kereta Rel Listrik (KRL). Foto prewedding di jalur KRL ini viral setelah diunggah oleh akun TikTok @ardjuno.
Dalam unggahan yang viral terlihat calon pengantin wanita memakai dress dan hijab putih, sedangkan calon suaminya mengenakan jas hitam. Keduanya melakukan foto prewedding di dekat perbatasan pintu palang kereta api. Pengendara motor dan mobil yang ingin melintas melihat proses sesi foto prewedding tersebut. Salah satu masinis KRL juga merekam lewat handphone sesi foto prewedding pasangan itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Prewed di studio❎
prewed di jalur KRL✅
Serasa jalan milik pribadi nih 😂✨🤍#preweddingshoot #prewedding #weddingtiktok," tulis akun TikTok @ardjuno_.
Beredar viral video sesi foto prewedding dekat jalur KRL. Foto: Dok. TikTok @ardjuno_. |
Video pasangan prewedding di jalur KRL ini sudah ditonton lebih dari 506 ribu Views dan mendapatkan beragam reaksi warganet. Ada netizen yang memuji fotonya dan keberanian pasangan yang prewedding di jalur KRL tersebut.
"Hasilnya pasti bagus, tapi kayaknya mental gue gak kuat berpose di depan orang sebanyak itu🤣," kata akun @elvaretta.
"Salut buat perjuangan teamnya🥰🥰🥰," ucap akun @Ariyanti Pratama.
"Prewed di jalan gini harus benar-benar percaya diri karena di lihat orang banyak, tapi hasil MasyaAllah bagus," kata akun @NMTM.
"Serasa dunia ini milik berdua🗿semoga makin sukses," tulis akun @Aldiyansah.
@ardjuno_ Serasa Jalan milik Pribadi nih 😂✨🤍#preweddingshoot #prewedding #weddingtiktok ♬ DJ Dengarkanlah Di Sepanjang Malam Aku Bedoa - Bulqen Music
Konfirmasi Wolipop
Wolipop sudah menghubungi Ardjuno atau akrab disapa Juno sebagai pengunggah video pasangan di jalur KRL. Pemilik wedding organizer Ardjuno WO itu mengatakan tema sesi prewedding yang viral itu adalah street shoot.
"Untuk tema sendiri sebetulnya tidak ada yang aneh, karena pada awalnya kita cuman pengen prewed street shoot aja menyusuri Jalan Braga dan Jalan Abc. Ketika menyusuri Jalan Braga kebetulan kita lihat rel kereta api, dan spontan tanya ke bapak tukang parkir,"biasanya kereta lewat jam berapa" beliau menjawab jam 10.15 WIB. Kira-kira dan kebetulan kita ada di lokasi pukul 10. 00 WIB. Jadi tidak menunggu waktu lama untuk melakukan photoshoot," kata Ardjuno kepada Wolipop lewat WhatsApp, Rabu (15/6/2022).
Ardjuno menjelaskan sesi foto prewedding unik yang viral itu diadakan pada 11 Juni 2022 di Jalan Braga, Bandung, Jawa Barat. "Uniknya ketika kita foto ada bapak masinis yang tertangkap kamera seolah sedang memberikan tanda love dengan kedua tangannya, yang bikin postingan TikTok kami jadi ramai," jelasnya.
Ia menambahkan sesi foto prewedding berjalan dengan lancar. Pengendara motor dan mobil pun tertib melintas dan memberikan senyuman kepada calon pengantin.
"Untuk kesulitan tidak ada sih, karena kebetulan di situ jalan satu arah. Jadi ketika palang menutup bagian seberang kita sama sekali tidak ada kendaraan. Foto prewedding ini benar-benar spontan kita lakukan. Cuman waktu palangnya naik kita langsung lari-lari soalnya langsung pada maju kendaraannya," pungkasnya.
(gaf/gaf)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Ramalan Zodiak 6 Januari: Cancer Jangan Terburu-buru, Virgo Lebih Tegas
Ramalan Zodiak Pisces 2026: Kesempatan Emas Terbuka, Jangan Salah Langkah
Ramalan Zodiak Aquarius 2026: Karier Bersinar, Asmara Menghangat
Ramalan Zodiak Capricorn 2026: Karier Melaju, Cinta Masih Berliku
Ramalan Zodiak Cinta 5 Januari: Leo Introspeksi Diri, Scorpio Bicara dari Hati
Ramalan Zodiak 6 Januari: Cancer Jangan Terburu-buru, Virgo Lebih Tegas
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket












































Beredar viral video sesi foto prewedding dekat jalur KRL. Foto: Dok. TikTok @ardjuno_.