Kisah Joe Biden Kehilangan Istri-Anak, Tragedi yang Meninggalkan Luka Batin
Presiden Terpilih Amerika Serikat Joe Biden memiliki kisah cinta mengharukan. Di usia masih terbilang muda dan sedang berada di puncak karier politik, ia ditinggal istri untuk selamanya.
Ini kisah sedih Joe Biden yang harus kehilangan dua orang terkasihnya dalam sebuah tragedi.
Pada Desember 1972, istri pertama Joe Biden, Neilia tewas dalam kecelakaan hanya beberapa minggu setelah ia terpilih sebagai senator Delaware. Saat itu usianya masih 30 tahun.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lebih mirisnya, kecelakaan itu juga menghilangkan nyawa putrinya yang masih berusia satu tahun. Yakni Naomi Biden.
Peristiwa itu terjadi menjelang Natal ketika mendiang Neilia pergi belanja bersama tiga anaknya, Beau, Hunter dan Naomi pada 18 Desember 1972. Mobil yang dikendarai Neilia tertabrak traktor yang menewaskannya seketika.
Joe Biden dan istri keduanya, Jill Biden. Foto: Ethan Miller/Getty Images/AFP |
Begitu mendengar keluarganya kecelakaan, Joe Biden yang saat kejadian berada di kantor dan sedang merekrut staf untuk bekerja di kantornya, langsung bergegas pulang. Ia kemudian membawa dua putranya yang mengalami cedera berat ke rumah sakit.
Setelah itu Joe Biden menjalani pengambilan sumpah jabatan senat. Momen itu sangat mengharukan karena prosesi dilakukan di samping tempat tidurnya putranya, Beau, yang terbaring di rumah sakit.
Joe Biden didampingi Jil Biden saat kampanye capres 2020. Ethan Miller/Getty Images/AFP Foto: Dok. AFP |
Dalam buku autobografi 'Promise Me, Dad', Joe Biden mengungkapkan dia mengalami luka hati yang tak tertahankan sakitnya karena kehilangan dua anggota keluarga sekaligus sekaligus. Seperti dikutip dari Nine.com.au, perlu waktu lama bagi Joe Biden sembuh dari siksaan berat itu.
Kehilangan istri dan putri membuat hati Joe Biden benar-benar hancur. Ingatan akan tragedi itu dideritanya selama tiga tahun sebelum ia bertemu dengan Jill Biden, istrinya yang sekarang.
Kehadiran Jill Biden menjadi titik balik kehidupan asmara pria 77 tahun tersebut. Bahkan proses penyembuhan trauma hati sebagian besar dia lalui dengan membina kembali rumah tangga bersama Jill.
(hst/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Ramalan Zodiak Aries 2026: Karier Melesat, Nama Jadi Perbincangan
Ramalan Zodiak Cinta 6 Januari: Cancer Lagi Rindu, Libra Waspada Orang Ketiga
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga
Ramalan Zodiak 6 Januari: Capricorn Banyak Uang, Aquarius Tak Perlu Gengsi
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun













































