Tes Kepribadian: Gambar Pertama yang Dilihat Ungkap Sifat Terburukmu
Vina Oktiani - wolipop
Jumat, 11 Okt 2019 20:32 WIB
Jakarta
-
Tes kepribadian bisa membantumu untuk lebih mengenal dirimu sendiri. Dalam tes kepribadian kali ini, gambar pertama yang kamu lihat bisa mencerminkan hal yang paling buruk dalam dirimu. Tes ini bertujuan agar kamu bisa menyadari dan memperbaiki hal negatif tersebut sehingga kamu bisa menjadi pribadi yang lebih baik.
Coba lihat gambar berikut ini, hal apa yang pertamakali kamu lihat?
Sudah menentukan apa yang kamu lihat pertama kali? Berikut analisanya:
Melihat Wajah Orang Berkumis
Jika hal pertama yang kamu lihat adalah wajah orang berkumis maka ini menandakan sifat terburuk dari dirimu adalah kesombongan dan kebanggaan dirimu. Kamu selalu percaya diri dan terlihat luar biasa. Namun hal buruknya, terkadang kamu tidak bisa terlalu percaya diri dan menganggap bahwa kamu yang paling tahu segalanya.
Jika kamu ingin memiliki hubungan yang lebih baik dengan orang lain maka cobalah untuk berpikir terlebih dahulu sebelum bertindak dan berbicara. Jangan pernah berpikir bahwa apa yang kamu pikirkan adalah yang terbaik dan orang lain tidak.
Melihat Pria yang Memainkan Kecapi
Jika hal pertama yang kamu lihat adalah pria sedang memainkan kecapi maka sifat terburukmu adalah kondisi emosionalmu yang mudah marah. Kamu mungkin merasa bisa membuat segalanya aman terkendali. Sesungguhnya saat kamu mengeluarkan amarahmu, kamu membuat orang lain menjauhimu.
Kemarahan adalah hal yang normal, namun jika hal ini sudah berlebihan dan seringkali membuatmu tak bisa mengontrolnya, maka kamu mungkin perlu lebih berhati-hati. Terkadang kamu bisa marah dan menunjukkan reaksi berlebihan yang tidak sewajarnya. Lain kali cobalah untuk melakukan kegiatan yang bisa mengalihkan emosimu saat mulai memuncak.
Melihat Keranjang yang Tergantung
Jika hal pertama yang kamu lihat adalah keranjang yang bergantung pada ranting pohon maka perilaku terburukmu adalah selera humor yang kamu miliki. Candaan yang seringkali kamu lontarkan sebenarnya tidaklah lucu. Orang-orang menertawakannya karena mereka tidak ingin menyakiti perasaanmu.
Sebenarnya ini bukanlah karena kamu orang yang tidak lucu, melainkan karena kamu kerap melontarkan candaan-candaan umum yang sudah sering didengar oleh orang lain. Kamu perlu untuk mencoba menjadi dirimu sendiri dan berhenti melontarkan candaan-candaan yang kamu dapatkan dari orang lain.
Melihat Pedang
Jika hal pertama yang kamu lihat adalah pedang maka ini menandakan hal yang paling buruk dari dirimu adalah perkataanmu. Sebenarnya ini bukan karena kamu memiliki kemampuan berkomunikasi yang buruk. Kamu hanya tidak pernah menggunakan kemampuan berkomunikasimu untuk hal yang baik dan positif. Kamu berbicara hanya untuk berdebat dan bertengkar serta membicarakan hal-hal yang negatif.
Jika ingin memperbaikinya maka kamu bisa mencoba untuk lebih banyak mendengarkan dan lebih sedikit berbicara. Dengan mendengarkan kamu bisa belajar dan lebih mengerti bagaimana cara bertutur kata yang baik. (vio/eny)
Coba lihat gambar berikut ini, hal apa yang pertamakali kamu lihat?
Foto: dok. Your Tango |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Melihat Wajah Orang Berkumis
Jika hal pertama yang kamu lihat adalah wajah orang berkumis maka ini menandakan sifat terburuk dari dirimu adalah kesombongan dan kebanggaan dirimu. Kamu selalu percaya diri dan terlihat luar biasa. Namun hal buruknya, terkadang kamu tidak bisa terlalu percaya diri dan menganggap bahwa kamu yang paling tahu segalanya.
Jika kamu ingin memiliki hubungan yang lebih baik dengan orang lain maka cobalah untuk berpikir terlebih dahulu sebelum bertindak dan berbicara. Jangan pernah berpikir bahwa apa yang kamu pikirkan adalah yang terbaik dan orang lain tidak.
Melihat Pria yang Memainkan Kecapi
Jika hal pertama yang kamu lihat adalah pria sedang memainkan kecapi maka sifat terburukmu adalah kondisi emosionalmu yang mudah marah. Kamu mungkin merasa bisa membuat segalanya aman terkendali. Sesungguhnya saat kamu mengeluarkan amarahmu, kamu membuat orang lain menjauhimu.
Kemarahan adalah hal yang normal, namun jika hal ini sudah berlebihan dan seringkali membuatmu tak bisa mengontrolnya, maka kamu mungkin perlu lebih berhati-hati. Terkadang kamu bisa marah dan menunjukkan reaksi berlebihan yang tidak sewajarnya. Lain kali cobalah untuk melakukan kegiatan yang bisa mengalihkan emosimu saat mulai memuncak.
Melihat Keranjang yang Tergantung
Jika hal pertama yang kamu lihat adalah keranjang yang bergantung pada ranting pohon maka perilaku terburukmu adalah selera humor yang kamu miliki. Candaan yang seringkali kamu lontarkan sebenarnya tidaklah lucu. Orang-orang menertawakannya karena mereka tidak ingin menyakiti perasaanmu.
Sebenarnya ini bukanlah karena kamu orang yang tidak lucu, melainkan karena kamu kerap melontarkan candaan-candaan umum yang sudah sering didengar oleh orang lain. Kamu perlu untuk mencoba menjadi dirimu sendiri dan berhenti melontarkan candaan-candaan yang kamu dapatkan dari orang lain.
Melihat Pedang
Jika hal pertama yang kamu lihat adalah pedang maka ini menandakan hal yang paling buruk dari dirimu adalah perkataanmu. Sebenarnya ini bukan karena kamu memiliki kemampuan berkomunikasi yang buruk. Kamu hanya tidak pernah menggunakan kemampuan berkomunikasimu untuk hal yang baik dan positif. Kamu berbicara hanya untuk berdebat dan bertengkar serta membicarakan hal-hal yang negatif.
Jika ingin memperbaikinya maka kamu bisa mencoba untuk lebih banyak mendengarkan dan lebih sedikit berbicara. Dengan mendengarkan kamu bisa belajar dan lebih mengerti bagaimana cara bertutur kata yang baik. (vio/eny)
Tags
tes kepribadian
kepribadian berdasarkan gambar yang dilihat
gambar pertama yang dilihat ungkap kepribadian terburukmu
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Ramalan Zodiak 11 Januari: Aquarius Buat Rencana, Pisces Banyak Peluang
60 Ucapan Terima Kasih untuk Mengapresiasi Diri Sendiri, Menguatkan Hati
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
Ramalan Zodiak Cinta 10 Januari: Pisces Lebih Tegas, Libra Singkirkan Ego
Ramalan Zodiak 10 Januari: Libra Lebih Teliti, Scorpio Masih Boros
Most Popular
1
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang
2
Mantan Desainer Marni Pindah ke GU Uniqlo, Siap Rancang Fashion Ramah Kantong
3
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
4
Ramalan Zodiak 11 Januari: Aquarius Buat Rencana, Pisces Banyak Peluang
5
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
MOST COMMENTED












































Foto: dok. Your Tango