Seperti Film Critical Eleven, Cerita Viral Pria Dapat Pacar di Pesawat
Anggi Mayasari - wolipop
Kamis, 11 Jul 2019 13:33 WIB
Taipei
-
Tuhan punya cara-Nya yang unik untuk menemukan seseorang dengan cintanya. Seperti film Critical Eleven, pria asal Taiwan ini yang bertemu cintanya saat tengah terjadi turbelensi di pesawat.
Seorang pria belum lama ini membagikan kisah manisnya bagaimana ia bertemu cinta dalam hidupnya saat sedang terbang. Pria yang identitasnya tidak diketahui ini telah memperhatikan seorang gadis yang agak mungil membawa beberapa tas dan berlarian sebelum mereka naik penerbangan, tetapi tidak terlalu memikirkannya.
Seperti dilansir World of Buzz, dia baru saja dipecat dari pekerjaannya dan berencana untuk pulang. Pria ini pun terkejut saat mengetahui bahwa ia duduk di barisan yang sama dengan gadis itu.
"Gadis ini sekitar 155cm, bisakah dia mencapai kabin pesawat untuk meletakkan barang bawaannya?" tulis pria tersebut.
"Maaf, dapatkah Anda membantu saya meletakkan barang-barang saya di kabin pesawat?" pinta sang gadis pada pria itu.
Mereka berdua mulai berbicara setelah ini ketika sang gadis menawarkan ceri padanya sebagai ucapan terima kasih karena telah membantunya. Rupanya mereka pun memiliki tujuan yang sama, yaitu Taipei. Dan mereka saling mengobrol selama penerbangan.
"Bahasa Inggris dia sangat baik, tetapi saya tidak fasih berbahasa. Dia mengatakan kepada saya bahwa dia berasal dari Chongqing, China dan ini adalah pertama kalinya dia pergi ke Taiwan meskipun dia telah pergi ke banyak tempat. Awalnya, ada satu kursi di antara kami, tetapi setelah berbicara sebentar, dia berganti kursi dan duduk tepat di sebelah saya," katanya.
Tiba-tiba pesawat yang ditumpangi mereka berguncang karena mengalami beberapa turbulensi. Mereka pun tanpa sengaja saling berpegangan tangan, tetapi tidak mengatakan apa-apa. Pria tersebut pun meyakinkan kepada wanita ini untuk tidak panik dan mengatakan bahwa apa yang terjadi masih tetap aman.
Setelah mendarat, mereka berhasil keluar dari bandara dan pergi menjelajahi Taiwan bersama. "Meskipun kami hanya saling kenal selama sehari, rasanya seperti kami sudah saling kenal selama bertahun-tahun. Kami tidak pernah kehabisan topik untuk dibicarakan. Karena satu penerbangan, satu kesempatan dan gadis ini, kami sekarang menjadi pasangan," jelasnya.
"Ini juga berkat perusahaan saya karena memecat saya sehingga saya bisa bertemu dengannya. Ini adalah kisah bagaimana kisah cinta kita dimulai, "tambahnya.
Unggahannya itu telah dibagikan lebih dari 3.300 kali dan banyak netizen yang merasa iri tentang keberhasilan pria tersebut mendapatkan pacar selama satu kesempatan di pesawat. (agm/eny)
Seorang pria belum lama ini membagikan kisah manisnya bagaimana ia bertemu cinta dalam hidupnya saat sedang terbang. Pria yang identitasnya tidak diketahui ini telah memperhatikan seorang gadis yang agak mungil membawa beberapa tas dan berlarian sebelum mereka naik penerbangan, tetapi tidak terlalu memikirkannya.
Seperti dilansir World of Buzz, dia baru saja dipecat dari pekerjaannya dan berencana untuk pulang. Pria ini pun terkejut saat mengetahui bahwa ia duduk di barisan yang sama dengan gadis itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Maaf, dapatkah Anda membantu saya meletakkan barang-barang saya di kabin pesawat?" pinta sang gadis pada pria itu.
Mereka berdua mulai berbicara setelah ini ketika sang gadis menawarkan ceri padanya sebagai ucapan terima kasih karena telah membantunya. Rupanya mereka pun memiliki tujuan yang sama, yaitu Taipei. Dan mereka saling mengobrol selama penerbangan.
"Bahasa Inggris dia sangat baik, tetapi saya tidak fasih berbahasa. Dia mengatakan kepada saya bahwa dia berasal dari Chongqing, China dan ini adalah pertama kalinya dia pergi ke Taiwan meskipun dia telah pergi ke banyak tempat. Awalnya, ada satu kursi di antara kami, tetapi setelah berbicara sebentar, dia berganti kursi dan duduk tepat di sebelah saya," katanya.
Foto: Facebook |
Tiba-tiba pesawat yang ditumpangi mereka berguncang karena mengalami beberapa turbulensi. Mereka pun tanpa sengaja saling berpegangan tangan, tetapi tidak mengatakan apa-apa. Pria tersebut pun meyakinkan kepada wanita ini untuk tidak panik dan mengatakan bahwa apa yang terjadi masih tetap aman.
Foto: Facebook |
Setelah mendarat, mereka berhasil keluar dari bandara dan pergi menjelajahi Taiwan bersama. "Meskipun kami hanya saling kenal selama sehari, rasanya seperti kami sudah saling kenal selama bertahun-tahun. Kami tidak pernah kehabisan topik untuk dibicarakan. Karena satu penerbangan, satu kesempatan dan gadis ini, kami sekarang menjadi pasangan," jelasnya.
"Ini juga berkat perusahaan saya karena memecat saya sehingga saya bisa bertemu dengannya. Ini adalah kisah bagaimana kisah cinta kita dimulai, "tambahnya.
Foto: Facebook |
Unggahannya itu telah dibagikan lebih dari 3.300 kali dan banyak netizen yang merasa iri tentang keberhasilan pria tersebut mendapatkan pacar selama satu kesempatan di pesawat. (agm/eny)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
Ramalan Zodiak Cinta 9 Januari: Scorpio Makin Romantis, Aries Jaga Jarak
Ramalan Zodiak 9 Januari: Aries Tetap Waspada, Taurus Banyak Tekanan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Capricorn Harus Sabar, Aquarius Lebih Teliti
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
Most Popular
1
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
2
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
3
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
4
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
5
7 Potret G-Dragon Pakai Bandana Emas Berhias Permata, Cuma Ada Satu di Dunia
MOST COMMENTED












































Foto: Facebook
Foto: Facebook
Foto: Facebook