Jomblo, Pria Ini 'Jual Diri' Jadi Pacar Sewaan untuk Valentine
Hestianingsih - wolipop
Rabu, 13 Feb 2019 09:15 WIB
Jakarta
-
Jomblo saat Valentine, pria ini punya cara unik agar dia tetap punya teman kencan di hari kasih sayang. Peter Wilding dari Selandia Baru 'menjajakan' dirinya sendiri untuk jadi pacar sewaan, bagi wanita mana pun yang ingin terlihat bersama pasangan di Hari Valentine.
Peter Wilding menawarkan 'paket' jasa sewa pacar untuk menghabiskan malam Valentine dengan harga terjangkau. Mulai dari 7,81 Poundsterling atau sekitar Rp 141 ribu.
Saat Peter Wilding berusia 12 tahun, ia mengalami pendarahan di otak yang hampir membuat nyawanya melayang. Kondisinya tersebut membuat Peter tidak pernah berkencan selama masa remaja.
Sudah dewasa, Peter pun berharap bisa merasakan pengalaman berkencan, sekaligus mendulang uang. Ia menawarkan jasa layanan romantis dengan harapan nantinya bisa bertemu seseorang yang benar-benar ingin kencan bersamanya.
Peter mempromosikan paket kencan pada laman Taupo Noticeboard di Facebook. Ada delapan paket yang bisa dipilih berikut kisaran harganya.
"Sewa aku untuk Hari Valentine (aku menawarkan paket-paket berbeda) (harga bisa nego)," tulisnya di Facebook.
Harga sewa pacar mulai dari Rp 141 ribuan. Dengan harga tersebut, Peter hanya menawarkan dirinya sebagai teman ngobrol dan nongkrong selama satu jam di pagi hari.
Untuk paket seharga Rp 280 ribuan, akan mendapatkan waktu kencan pagi hari selama dua jam bersama Peter, plus makan cokelat dan berpegangan tangan. Makin mahal paket, semakin banyak pula kegiatan yang bisa dilakukan bersama pacar sewaan ini.
Selain mengobrol dan makan, penyewa jasa juga bisa berenang bareng di spa, makan pie dan minum, hingga foto bersama untuk mengabadikan kemesraan. Peter bahkan bersedia makan malam dengan orangtua penyewa jasanya, atau pura-pura jadi pacar selama dua minggu di Facebook.
Paket yang paling mahal bernilai 78.14 Poundsterling atau sekira Rp 1,4 juta. Penyewa bisa 'membeli' waktu dan kebersamaan dengan Peter selama 14 jam. Layanannya tentu lebih istimewa. Peter akan menjemput, mengajak makan malam, berkemah di mobil atau berpelukan dan berciuman jika klien menginginkannya.
Peter menjamin bahwa waktu yang dihabiskan bersamanya tidak akan membosankan. Dia berjanji akan selalu membuat kliennya tertawa, bersenang-senang, dan 'memanjakan mata' dengan tubuhnya yang atletis. (hst/hst)
Peter Wilding menawarkan 'paket' jasa sewa pacar untuk menghabiskan malam Valentine dengan harga terjangkau. Mulai dari 7,81 Poundsterling atau sekitar Rp 141 ribu.
Saat Peter Wilding berusia 12 tahun, ia mengalami pendarahan di otak yang hampir membuat nyawanya melayang. Kondisinya tersebut membuat Peter tidak pernah berkencan selama masa remaja.
Peter Wilding tawarkan jasa jadi pacar sewaan untuk Valentine. Foto: Facebook |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sewa aku untuk Hari Valentine (aku menawarkan paket-paket berbeda) (harga bisa nego)," tulisnya di Facebook.
Harga sewa pacar mulai dari Rp 141 ribuan. Dengan harga tersebut, Peter hanya menawarkan dirinya sebagai teman ngobrol dan nongkrong selama satu jam di pagi hari.
Untuk paket seharga Rp 280 ribuan, akan mendapatkan waktu kencan pagi hari selama dua jam bersama Peter, plus makan cokelat dan berpegangan tangan. Makin mahal paket, semakin banyak pula kegiatan yang bisa dilakukan bersama pacar sewaan ini.
Selain mengobrol dan makan, penyewa jasa juga bisa berenang bareng di spa, makan pie dan minum, hingga foto bersama untuk mengabadikan kemesraan. Peter bahkan bersedia makan malam dengan orangtua penyewa jasanya, atau pura-pura jadi pacar selama dua minggu di Facebook.
Dengan jadi pacar sewaan, Peter Wilding berharap bisa menemukan jodohnya. Foto: Facebook |
Peter menjamin bahwa waktu yang dihabiskan bersamanya tidak akan membosankan. Dia berjanji akan selalu membuat kliennya tertawa, bersenang-senang, dan 'memanjakan mata' dengan tubuhnya yang atletis. (hst/hst)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
Ramalan Zodiak Cinta 9 Januari: Scorpio Makin Romantis, Aries Jaga Jarak
Ramalan Zodiak 9 Januari: Aries Tetap Waspada, Taurus Banyak Tekanan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Capricorn Harus Sabar, Aquarius Lebih Teliti
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
Most Popular
1
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
2
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
3
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
4
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
5
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
MOST COMMENTED












































Peter Wilding tawarkan jasa jadi pacar sewaan untuk Valentine. Foto: Facebook
Dengan jadi pacar sewaan, Peter Wilding berharap bisa menemukan jodohnya. Foto: Facebook