5 Tipe Senyuman yang Bisa Mengungkapkan Kepribadian Seseorang
Senyuman bukan sekadar bahasa tubuh untuk memperlihatkan ekspresi bahagia. Di balik senyuman, ternyata tersirat karakter pribadi. Begitulah yang diungkapkan sejumlah ilmuwan dan dokter gigi, yang mengklaim bahwa senyuman bisa mencerminkan apakah seseorang memiliki sensualitas yang tinggi, polos atau dominan.
Instant Whites, sebuah brand produk pemutih gigi telah meminta pendapat para dokter gigi untuk mengidentifikasi beberapa tipe senyuman yang bisa menggambarkan kecenderungan sifat pemiliknya. Dari pengamatan mereka, ada lima kategori senyuman yang paling umum. Apa saja?
1. Celah di Antara Gigi Depan
![]() |
Madonna, Vanessa Paradis, model Georgia May Jagger dan Lara Stone memiliki tipe senyuman ini. Celah di antara gigi depan yang terlihat ketika tersenyum, biasanya menyiratkan sensualitas dan membuat pemiliknya terlihat unik serta lebih menarik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
2. Gingsul
![]() |
Gigi gingsul yang terlihat ketika orang tersenyum, mengindikasikan dominasi. Supermodel Kate Moss adalah salah satu contoh pemilik gigi gingsul. Sejak zaman prasejarah atau masa ketika manusia gua hidup, taring gigi menjadi tanda makhluk atau hewan jenis karnivora.
"Itulah sebabnya gigi yang taringnya tajam, diasosiasikan dengan kepribadian yang dominan," terang Justin.
Sebagian orang ada yang mencabut gigi gingsulnya karena tidak percaya diri. Tapi bagi orang yang memilih mempertahankannya, bisa dibilang secara tidak langsung ingin menunjukkan dominasinya di depan orang lain. Selain itu menurut konsultan psikologi klinis Dr Helen McCarthy, "Memperlihatkan taring saat tersenyum mungkin merefleksikan betapa percaya dirinya Anda dengan kekuasaan dan dominasi yang dimiliki."
Baca Juga: 50 Inspirasi Busana untuk Kondangan
3. Senyum Lebar
![]() |
Senyuman lebar yang memperlihatkan hampir semua gigi, sering disebut dengan Hollywood Smile. Julia Roberts merupakan contoh dari senyuman lebar ala Hollywood ini. Menurut para ahli, senyuman lebar membuat orang lain menilai Anda adalah seseorang dengan kesuksesan tinggi.
4. Gigi Putih Bersih
![]() |
Gigi yang tampak sangat putih tidak mudah dimiliki setiap orang, kecuali dengan penangangan khusus. Misalnya melalui prosedur bleaching atau veneer gigi di klinik kecantikan. Biayanya pun tidak sedikit, bisa dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Orang dengan gigi putih bersih cemerlang, biasanya punya kepribadian perfeksionis.
"Gigi yang sangat putih seringkali memberikan kesan bahwa orang tersebut sangat mementingkan citra diri dan mengutamakan kesempurnaan dalam segala aspek penampilannya," jelas Justin.
Helen juga menambahkan bahwa senyuman yang memperlihatkan gigi putih bersih seringkali diasosiasikan dengan status sosial yang tinggi. Karena itu artinya seseorang memiliki cukup uang untuk membiayai perawatan dan kecantikan giginya. Ia juga orang yang memerhatikan detail.
"Itu sudah menjadi simbol status, tapi tergantung juga dari kelompok sosial dimana dia berada," tukas Helen.
5. Gummy Smile
![]() |
Ketika orang tersenyum, gusi di bagian atas gigi terlihat. Itulah yang disebut dengan gummy smile. Menunjukkan sedikit gusi ketika tersenyum seperti Beyonce, memberikan impresi ceria dan kekanak-kanakan. Seperti halnya anak kecil yang polos, senyuman ini menyiratkan ketulusan dan kejujuran. Orang dengan senyuman seperti ini cenderung bisa dipercaya.
"Beyonce memperlihatkan sedikit gusinya ketika tersenyum dan gigi-giginya yang juga kecil membuatnya terlihat seperti anak-anak dan polos," tutur Justin.
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Ramalan Zodiak Pisces 2026: Kesempatan Emas Terbuka, Jangan Salah Langkah
Ramalan Zodiak Aquarius 2026: Karier Bersinar, Asmara Menghangat
Ramalan Zodiak Capricorn 2026: Karier Melaju, Cinta Masih Berliku
Ramalan Zodiak Cinta 5 Januari: Leo Introspeksi Diri, Scorpio Bicara dari Hati
Bikin Baper! Aksi Lamar Kekasih di Waterfront Danau Toba Ini Viral
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
















































