Selingkuh Online
Riset: 66% Perselingkuhan Online Berlanjut ke Dunia Nyata
Situs selingkuh Ashley Madison diserang hacker yang mengungkap data jutaan pria menikah selingkuh secara online. Data tersebut menunjukkan bahwa banyak pasangan yang kurang bahagia di kehidupan nyata kemudian 'lari' ke dunia online untuk mencari selingkuhan. Bahaya para selingkuh online ini tidak hanya berakhir di internet namun juga bisa berlanjut ke kehidupan nyata.
Dalam penelitian yang dilakukan oleh pakar percintaan Peggy Vaughan, 56 persen hubungan online berubah menjadi perselingkuhan dalam kehidupan nyata hanya dalam waktu satu minggu. Studi terbaru juga mengungkap bahwa mayoritas orang yang pertama selingkuh di online mengakhiri hubungan gelapnya di kehidupan nyata.
Pengembangan teknologi menemukan bahwa banyak orang melakukan cara yang berbeda-beda untuk berselingkuh. Penelitian yang dilakukan di Universitas Nebraska di Kearney dan Washburn University di Topeka, Kansas, telah mendapatkan izin dari situs selingkuh Ashley Madison untuk menawarkan penggunanya agar berpartisipasi dalam survei mereka tentang situs kencan online.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: 50 Inspirasi Gaya Hijab Selebgram
Tidak hanya itu, lebih dari dua per tiga responden berselingkuh secara online walaupun memiliki hubungan serius dengan orang lain. Sedangkan yang memiliki perselingkuhan di dunia nyata menuai angka lebih dari tiga per empat dari responden. Bahkan survei yang telah dipublikasikan di jurnal Sexuality & Culture itu juga menunjukkan bahwa lebih dari 66% perselingkuhan online berlanjut ke dunia nyata.
Profesor Sosiolog dari Universitas Nebraska, Diane Kholos Wysocki, mengatakan semua orang ingin bahagia dalam kehidupan percintaan mereka. Sayangnya karena banyak faktor yang terjadi dalam hubungan asmara mereka, beberapa orang memilih untuk selingkuh.
"Pertanyaan sebenarnya apa yang terjadi dalam hubungan asmara kita? Saya pikir semua orang berencana ingin hidup bahagia selamanya, tapi kemudian kita memiliki anak, tagihan, drama, dan akhirnya lelah. Itu yang mungkin menghilangkan komunikasi dan gairah seksual dengan pasangannya," tutur Diane seperti dilansir dari Time.
Diane menambahkan, para responden dari survei tersebut juga mengatakan perselingkuhan di dunia maya mudah dilakukan, cepat, dan bisa memenuhi fantasi seseorang. Meski demikian, berselingkuh secara online hanya bisa memenuhi 'kebutuhan' sesaat tidak untuk kontak fisik.
Tanpa memandang usia, para responden mengatakan bahwa mereka lebih bahagia selingkuh secara langsung daripada hanya online. "Karena Anda juga menginginkan sentuhan," tambah Diane.
(aln/aln)
Home & Living
Plafon Tinggi Bikin Mager Bersih-Bersih? Ini Solusi Anti Ribet Buat Usir Sawang
Pakaian Wanita
Sepatu Anak Cewek yang Bikin Gemas! Dipakai Harian Cantik, Ke Acara Apa Pun Siap Jadi Andalan
Pakaian Wanita
Kamu Punya Atasan Polos dan Simpel? Pakai Rok Ini, Outfit Jadi Nggak Membosankan
Home & Living
Kamu Tinggal di Rumah Minimalis? Cek 3 Furnitur Estetik Ini, Diam-Diam Jadi Penyelamat Ruang Sempit
Prediksi Nasib Zodiak di 2026 Menurut Tarot: Libra, Scorpio, Sagitarius
Ramalan Zodiak Cinta 18 Januari: Leo Saling Memahami, Virgo Perbaiki Hubungan
Ramalan Zodiak 18 Januari: Aries Lebih Jeli, Taurus Harus Teliti
Ramalan Zodiak 18 Januari: Capricorn Perbanyak Senyum, Pisces Banyak Peluang
Prediksi Nasib Zodiak di 2026 Menurut Tarot: Cancer, Leo dan Virgo
Penyanyi Muda Ini Disebut Pacar Baru Keith Urban, Beda Usia 32 Tahun Disorot
7 Selebriti yang Nikah dengan Mantan, Titi Kamal hingga Alyssa Daguise
Kontroversi Influencer Giveaway Rolex Rp 370 Juta, Berujung Kacau & Dihujat
Most Pop: Mantan Model Dewasa Tinggalkan Kehidupan Modern, Begini Hidupnya











































