Secara Fisik, Seperti Apa Sosok Pria Ideal Menurut Wanita?
wolipop
Kamis, 05 Mar 2015 16:47 WIB
Jakarta
-
Sebuah riset dilakukan di Inggris untuk mengetahui sosok pria ideal secara fisik menurut wanita dan pria. Dari penelitian tersebut terungkap, gambaran pria sempurna menurut dua jenis kelamin itu sangat berbeda. Seperti apa?
Riset yang dilakukan oleh brand pakaian pria Inggris, Jacamo,mengungkapkan, 72% wanita lebih menyukai pria tipe 'boy next door' atau yang biasa mereka temui sehari-hari. Bentuk fisik pria dambaan wanita adalah mereka yang memiliki senyum seperti Pangeran Harry dan rambut mirip pembawa acara James Corden.
Wanita juga lebih menyukai pria dengan perut tidak terlalu six pack seperti atlet rugby Ben Cohen dan lengan sedikit berisi mirip milik host Take Me Out Inggris, Paddy McGuinness. Dalam hal perut ini, wanita lebih menyukai pria dengan perut yang memiliki sedikit kelebihan lemak di pinggangnya.
Penampilan ideal fisik pria menurut wanita ini berbeda jauh dengan apa yang pria anggap wanita suka. 62% pria mengira wanita menyukai sosok kaum adam yang tampan dan atletis. Pria menganggap wanita suka pria dengan rambut seperti Justin Bieber, wajah seperti Gerard Butler lengan ala Hugh Jackman, perut six pack mirip David Gandy dan kaki atletis seperti Cristiano Ronaldo.
Juru bicara dari Jacamo yang melakukan penelitian ini mengatakan dari risetnya diketahui wanita lebih menyukai pria dengan bentuk tubuh biasa-biasa saja atau seperti pria pada umumnya. "Mereka melihat sosok pria seperti ini bisa menjadi kepala keluarga yang baik, yang lebih perhatian pada pasangannya ketimbang dirinya sendiri," ujarnya.
Ditambahkan pihak Jacamo, wanita memang selalu melirik pria berwajah tampan dengan tubuh atletis, sama seperti pria tergoda pada wanita seksi dan cantik. Namun bukan berarti para pria tersebut dianggap wanita cocok untuk dijadikan suami. Wanita khawatir pria dengan penampilan menarik tersebut lebih memperhatikan dirinya sendiri dibandingkan orang-orang terdekatnya.
(eny/kik)
Riset yang dilakukan oleh brand pakaian pria Inggris, Jacamo,mengungkapkan, 72% wanita lebih menyukai pria tipe 'boy next door' atau yang biasa mereka temui sehari-hari. Bentuk fisik pria dambaan wanita adalah mereka yang memiliki senyum seperti Pangeran Harry dan rambut mirip pembawa acara James Corden.
Wanita juga lebih menyukai pria dengan perut tidak terlalu six pack seperti atlet rugby Ben Cohen dan lengan sedikit berisi mirip milik host Take Me Out Inggris, Paddy McGuinness. Dalam hal perut ini, wanita lebih menyukai pria dengan perut yang memiliki sedikit kelebihan lemak di pinggangnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Juru bicara dari Jacamo yang melakukan penelitian ini mengatakan dari risetnya diketahui wanita lebih menyukai pria dengan bentuk tubuh biasa-biasa saja atau seperti pria pada umumnya. "Mereka melihat sosok pria seperti ini bisa menjadi kepala keluarga yang baik, yang lebih perhatian pada pasangannya ketimbang dirinya sendiri," ujarnya.
Ditambahkan pihak Jacamo, wanita memang selalu melirik pria berwajah tampan dengan tubuh atletis, sama seperti pria tergoda pada wanita seksi dan cantik. Namun bukan berarti para pria tersebut dianggap wanita cocok untuk dijadikan suami. Wanita khawatir pria dengan penampilan menarik tersebut lebih memperhatikan dirinya sendiri dibandingkan orang-orang terdekatnya.
(eny/kik)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Ramalan Zodiak 5 Januari: Taurus Jaga Emosi, Gemini Manfaatkan Momentum
Tipe Balas Chat Berdasarkan Zodiak: Aries Gercep, Ada yang Hilang Berhari-hari
Ramalan Zodiak 5 Januari: Capricorn Lebih Mandiri, Pisces Jangan Egois
Ramalan Zodiak 5 Januari: Virgo Jangan Keras Kepala, Libra Kontrol Emosi
Ramalan Zodiak Cinta 4 Januari: Gemini Menggebu-gebu, Libra Jangan Egois
Most Popular
1
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
2
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
3
Potret Cilia Flores, Istri Presiden Venezuela Maduro yang Ikut Ditangkap AS
4
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
5
Tipe Balas Chat Berdasarkan Zodiak: Aries Gercep, Ada yang Hilang Berhari-hari
MOST COMMENTED











































