6 Rekomendasi Cat Rumah Minimalis Agar Ruangan Terkesan Luas
Memiliki rumah minimalis dengan ruangan yang kecil akan membuat kamu mencari cara agar terlihat luas. Kamu pemilik rumah minimalis bisa menyiasatinya mulai dengan menyesuaikan ukuran furniture hingga memilih warna cat yang tepat. Apa warna cat rumah minimalis agar ruangan terkesan luas?
Warna cat yang cocok dapat membuat rumah minimalis kamu terkesan lebih luas. Seperti penggunaan warna putih yang selalu berhasil di rumah apapun untuk menghadirkan kesan ruangan lebih besar.
Berikut rekomendasi cat rumah minimalis agar ruangan terkesan lebih luas:
1. Putih
rekomendasi cat rumah minimalis. Foto: istock |
Secara alami, putih adalah pilihan yang tepat untuk membuat ruangan terasa lebih besar. Bukan rahasia lagi bahwa warna-warna terang membuat sebuah ruangan terlihat lebih besar, apalagi jika ruangan tersebut mendapatkan cahaya alami. Hasil cat satin akan membantu memantulkan cahaya juga menciptakan kesan ruangan yang lebih luas.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
2. Hitam Lembut
Rekomendasi cat rumah minimalis. Foto: istock |
Seperti dikutip dari mydomaine, untuk ruangan yang minim mendapatkan cahaya alami, warna putih bukanlah pilihan yang tepat, Sebaliknya, rona gelap seperti warna hitam akan memberikan kesan intim pada ruangan sekaligus memberikan kesan megah - terutama jika langit-langit dan trim juga dicat dengan warna yang sama.
3. Light Taupe
Rekomendasi cat rumah minimalis. Foto: istock |
Rekomendasi cat rumah minimalis berikutnya adalah light taupe. Warna cat netral terang seperti light taupe atau greige juga bisa membuat ruangan terasa luas dan elegan. Warna light taupe juga membuat ruangan terlihat mahal, jadi bisa digunakan pada ruangan dengan sedikit detail arsitektural untuk memberinya kesan tinggi. Saat menggunakan warna ini, ada baiknya untuk menjaga perabot lain tetap berwarna putih untuk membantu memberi kesan ruangan yang terang dan lapang.
4. Pink
Rekomendasi cat rumah minimalis. Foto: istock |
Warna merah muda yang lembut dapat mencerahkan rumah minimalis dan membuatnya terasa ceria dan ringan. Rona ini dapat didukung dengan warna netral lainnya seperti krem, pasir, dan gading. Warnai langit-langit dengan warna yang sama untuk kesan lebih hangat.
5. Biru Gelap
Rekomendasi cat rumah minimalis. Foto: istock |
Pada ruangan dengan sedikit cahaya alami, warna biru tua dapat menciptakan kesan mendalam dan membuat ruangan terasa dramatis juga megah. Saat mengecat dinding dengan warna tersebut ada baiknya juga memilih furnitur seperti sofa dengan warna yang senada untuk mengaburkan garis-garis di antara tepi ruangan dan membuatnya terasa lebih besar. Ini juga menjadikannya pilihan yang bagus untuk ruangan dengan lemari seperti dapur.
6. Abu-abu
Rekomendasi cat rumah minimalis. Foto: istock |
Alternatif cat rumah minimalis agar ruangan terlihat lebih luas lainnya adalah abu-abu terang namun sejuk. Warna ini dapat membuat ruangan terasa segar dan cerah tanpa kejelasan warna putih bersih. Warna cool grey membantu menciptakan tampilan yang lebih lapang secara visual. Gunakan warna ini di ruangan dengan jumlah cahaya sedang untuk memberikan kesan nyaman namun luas pada ruangan.
Itulah rekomendasi warna cat rumah minimalis yang dapat digunakan untuk membuat ruangan rumah kamu lebih luas. Seain itu perhatikan juga letak jendela di rumah kamu karena warna gelap bekerja paling baik di kamar yang menghadap Utara, sedangkan warna terang akan terlihat lebih baik di ruangan terang menghadap Selatan.
(eny/eny)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Water Heater Gas Ariston Punya 3 Fitur Pengaman Ini
Japandi Tak Sekadar Tren Interior, Kini Hadir Lewat Perangkat Rumah Tangga
Mau Mencuci Hijab Pakai Mesin Cuci? Simak 5 Tips Ini Biar Tetap Awet
5 Cara Sustainable Living yang Mudah Diterapkan di Rumah
4 Rekomendasi Elektronik Rumah untuk Upgrade di Awal Tahun 2026
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
Ramalan Zodiak Cinta 9 Januari: Scorpio Makin Romantis, Aries Jaga Jarak

















































