Cara Menyejukkan Ruangan Selain Pakai AC dan Kipas Angin
Hestianingsih - wolipop
Rabu, 15 Jun 2016 15:30 WIB
Jakarta
-
Memakai air conditioner (AC) atau kipas angin saat ini masih menjadi cara yang paling efektif untuk menyejukkan ruangan di tengah cuaca panas. Penggunaan mesin pendingin udara ternyata bukan satu-satunya solusi untuk 'mengusir' hawa panas.
Lewat penataan ruangan, Anda bisa membuat rumah terasa lebih sejuk secara alami. Ini beberapa tips sederhana yang bisa diterapkan, seperti dikutip dari India Times.
1. Jendela
Jika rumah Anda memiliki cukup banyak jendela, maka ada baiknya melapisi permukaan kaca dengan bahan pelapis yang memantulkan cahaya. Pelapis jenis ini akan mengurangi paparan sinar matahari masuk ke dalam yang membuat ruangan panas. Sebab, sekitar 40 persen hawa panas mengalir lewat jendela.
Sebagai tambahan agar ruangan terasa sejuk, buka jendela lebar-lebar di pagi hari saat udara masih sejuk dan bersih. Setelah pukul 09.00, Anda bisa menutup jendela dan membukanya kembali di sore hari.
2. Dinding
Warna dinding memang tidak memberikan pengaruh secara signifikan terhadap kesejukan ruangan. Tapi bisa meminimalisir hawa panas yang masuk dari luar. Cat dengan warna-warna terang seperti putih, baby blue, abu-abu muda atau dusty green bisa menjadi pilihan. Warna terang bersifat memantulkan spektrum cahaya sehingga efek yang dirasakan lebih sejuk.
3. Tanaman Hidup
Cara alami lainnya yang bisa menyejukkan adalah menempatkan tanaman hidup yang bisa meningkatkan aliran oksigen ke dalam ruangan. Tanaman di dalam pot yang ditempatkan secara strategis di beberapa sudut rumah, dan dijaga tetap basah serta disiram setiap hari bisa mengurangi panas pada ruangan.
Selain tanaman dalam pot, tanaman rambat juga bisa menyerap radiasi solar dan melepaskan uap air, menghasilkan hawa sejuk yang menyamankan. Akan lebih baik lagi jika Anda memiliki sedikit lahan untuk ditanami tumbuhan hijau yang berdaun gelap karena efek menyerap sinar matahari lebih optimal. Jangan lupa selalu siram dan rawat dengan baik, agar tumbuh subur dan menjadi 'pelindung' Anda dari hawa panas yang membuat rumah tidak nyaman. (hst/hst)
Lewat penataan ruangan, Anda bisa membuat rumah terasa lebih sejuk secara alami. Ini beberapa tips sederhana yang bisa diterapkan, seperti dikutip dari India Times.
1. Jendela
![]() |
Jika rumah Anda memiliki cukup banyak jendela, maka ada baiknya melapisi permukaan kaca dengan bahan pelapis yang memantulkan cahaya. Pelapis jenis ini akan mengurangi paparan sinar matahari masuk ke dalam yang membuat ruangan panas. Sebab, sekitar 40 persen hawa panas mengalir lewat jendela.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
2. Dinding
![]() |
Warna dinding memang tidak memberikan pengaruh secara signifikan terhadap kesejukan ruangan. Tapi bisa meminimalisir hawa panas yang masuk dari luar. Cat dengan warna-warna terang seperti putih, baby blue, abu-abu muda atau dusty green bisa menjadi pilihan. Warna terang bersifat memantulkan spektrum cahaya sehingga efek yang dirasakan lebih sejuk.
3. Tanaman Hidup
![]() |
Cara alami lainnya yang bisa menyejukkan adalah menempatkan tanaman hidup yang bisa meningkatkan aliran oksigen ke dalam ruangan. Tanaman di dalam pot yang ditempatkan secara strategis di beberapa sudut rumah, dan dijaga tetap basah serta disiram setiap hari bisa mengurangi panas pada ruangan.
Selain tanaman dalam pot, tanaman rambat juga bisa menyerap radiasi solar dan melepaskan uap air, menghasilkan hawa sejuk yang menyamankan. Akan lebih baik lagi jika Anda memiliki sedikit lahan untuk ditanami tumbuhan hijau yang berdaun gelap karena efek menyerap sinar matahari lebih optimal. Jangan lupa selalu siram dan rawat dengan baik, agar tumbuh subur dan menjadi 'pelindung' Anda dari hawa panas yang membuat rumah tidak nyaman. (hst/hst)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Japandi Tak Sekadar Tren Interior, Kini Hadir Lewat Perangkat Rumah Tangga
Mau Mencuci Hijab Pakai Mesin Cuci? Simak 5 Tips Ini Biar Tetap Awet
5 Cara Sustainable Living yang Mudah Diterapkan di Rumah
4 Rekomendasi Elektronik Rumah untuk Upgrade di Awal Tahun 2026
Tanpa Disadari 5 Kesalahan Ini Bisa Bikin Kulkas Boros Listrik
Most Popular
1
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
2
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
3
Potret Cilia Flores, Istri Presiden Venezuela Maduro yang Ikut Ditangkap AS
4
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
5
Tipe Balas Chat Berdasarkan Zodiak: Aries Gercep, Ada yang Hilang Berhari-hari
MOST COMMENTED














































