Arti Tabarakallah dan Jawabannya Lengkap, Jangan Salah Jawab!
Kalimat tabarakallah biasa diucapkan umat Muslim. Namun, masih banyak yang tidak mengetahui arti tabarakallah dan jawabannya. Berikut penjelasannya.
Tak cuma tabarakallah, kalimat lengkap yang biasa diucapkan adalah 'MasyaAllah tabarakallah lailahaillallah'. Hal ini biasa dituliskan juga dalam postingan maupun di akhir obrolan.
Tabarakallah Itu Artinya Apa?
- Arti Tabarakallah
Menurut Tafsir Al Quranul Karim Surat Al Kahfi, Syaikh Muhammad bin Shalih Al 'Utsaimin arti tabarakallah adalah 'Semoga Allah memberkahimu'. Selain itu, kalimat tersebut juga biasa diartikan sebagai 'berkat Allah semua terjadi'.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kalimat ini juga tertulis di dalam Al Quran surat Al A'raf ayat 54, Allah SWT berfirman
Arab: تَبٰرَكَ اللّٰهُ رَبُّ الْعٰلَمِيْنَ
Latin: tabarakallahu rabbul-alamin
Artinya: Mahasuci Allah, Tuhan seluruh alam.
Kemudian, kalimat 'MasyaAllah' memiliki dua arti, yakni 'inilah yang dikehendaki oleh Allah' dan juga 'apa yang dikehendaki oleh Allah, maka itulah yang akan terjadi'.
Allah SWT dalam Quran surat Al Kahfi ayat 39 berfirman menggunakan kalimat Masya Allah
Arab: مَا شَاۤءَ اللّٰهُ ۙ لَا قُوَّةَ اِلَّا بِاللّٰهِ
Latin: MasyaAllahu la quwwata illa billah
Artinya: Sunguh, atas kehendak Allah, semua ini terwujud
Sehingga, kalimat 'MasyaAllah tabarakallah' memiliki makna untuk mendoakan sesuatu yang dilihat agar menjadi lebih berkah.
- Balasan Jawaban MasyaAllah Tabarakallah
Untuk membalas doa tersebut, umat Islam bisa mengucapkan 'Wafiika barakallah' untuk pria dan 'Wa fiiki barakallah' untuk wanita. Kalimat itu memiliki arti 'Semoga Allah memberkahimu juga'.
Sahabat Hikmah, jangan lupa arti tabarakallah dan jawabannya ya!
(pay/erd)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Kaleidoskop 2025
Ini Brand Hijab yang Menguasai Tren 2025, dari Lafiye hingga Na The Label
Bank Mega Syariah Resmi Luncurkan Program Loyalitas MPC Points
Juara Emeron Hijab Hunt Nakeisha Rilis Single Nanti, Ini Kisah di Baliknya
Potret Celine Evangelista Umrah Bareng Anak, Cantik Natural Tanpa Makeup
5 Benda yang Layak Dibeli untuk Oleh-oleh saat Traveling
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu
Tatiana Kennedy Meninggal di Usia Muda, Drama Keluarga Kennedy Terkuak











































