Artis Ini Dulu Mantan Model Dewasa, Kini Bisnis Hijab
Nama Anggita Sari mulai dikenal karena kedekatannya dengan Freddy Budiman pada 2013 dan Henry Baskoro Hendarso. Selain itu ia juga pernah menjadi model majalah pria dewasa. Kini Anggita sari sudah membulatkan tekadnya untuk hijrah dan mengenakan hijab.
Penampilan Anggita Sari berubah usai melahirkan anak pertamanya pada Mei 2020. Kini Anggita pun membuka bisnis hijab di Instagram, yang ia beri nama @alaiascarves.id. Bisnis hijab itu dijalaninya mulai Agustus 2020.
Dikutip dari laman Instagramnya, hijab yang diluncurkan adalah hijab segiempat motif printing yang berukuran 115x115 cm. Hijab produksinya menggunakan bahan voal ultrafine yang mempunyai karakter tegak didahi dan tidak mudah kusut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Brand hijab Anggita Sari. Foto: Instagram @alaiascarves.id |
Anggita Sari sudah mengeluarkan empat seri hijab yaitu Almah, Adiba, Ateefa dan Forest. Dia pun merilis berbagai pilihan warna hijab seperti silver stone, green, dark blue, mustard dan earthy tone. Ia mengaku merancang sendiri desain hijab segiempat motif tersebut.
"Hijab yang di design oleh Anggita Sari 115 x 115 dengan bahan voal ultrafine yang berkualitas tinggi. Dengan motif laser cut (potongan pinggir bahan) yang cantik," tulis akun Instagram hijab buatan Anggita Sari @alaiascarves.id.
Anggita Sari mengatakan untuk saat ini hijab buatannya hanya dijual secara online. Harga hijab karyanya ini mulai dari Rp 240 ribu.
Brand hijab Anggita Sari. Foto: Instagram @alaiascarves.id. |
Anggita Sari mulai hijrah setelah melahirkan dan menikah dengan seorang pengusaha tambang pada November 2019. Pada awal pernikahan, Anggita merahasiakan wajah suaminya.
"Iya sudah nikah, sama pengusaha, masih single, cuma dia nggak mau dan nggak suka ekspose media Instagram dan lain-lain," ujarnya dikutip detikhot.
Wanita kelahiran 1992 itu baru mengekspos sosok suaminya setelah anak mereka lahir. Sang suami ditampilkan dalam sebuah foto sketsa. "Maternity shoot, waktu baby A masih dalam perut bunda... #sketchdrawing," tulisnya di Instagram.
Brand hijab Anggita Sari. Foto: Instagram @alaiascarves.id. |
Fashion
Travel Lebih Rapi Tanpa Ribet: Pilihan Bagsmart Toiletry & Makeup Bag Favorit Wanita!
Hobbies & Activities
Bagsmart Travel Backpack: Packing Lebih Rapi, Jalan-jalan Lebih Santai!
Hobbies & Activities
Upgrade Alat Lukis kamu! Rekomendasi Paint Brush Set Nyaman & Multifungsi
Health & Beauty
Kulit Halus Tanpa Filter: 3 Loose Powder Lokal yang Wajib Dicoba!
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Kaleidoskop 2025
Ini Brand Hijab yang Menguasai Tren 2025, dari Lafiye hingga Na The Label
Bank Mega Syariah Resmi Luncurkan Program Loyalitas MPC Points
Juara Emeron Hijab Hunt Nakeisha Rilis Single Nanti, Ini Kisah di Baliknya
Ramalan Shio 2026 Tahun Kuda Api: Prediksi Lengkap Nasib 12 Shio
TikTok Viral Verificator
Viral Pernikahan di Pandeglang, Tamunya Terjang Jalan Lumpur Tanpa Alas Kaki
Ramalan Zodiak 1 Januari: Scorpio Hati-hati, Sagitarius Lebih Teliti
Drama Makin Panas! Brooklyn Beckham Tak Ada di Foto Tahun Baru David Beckham














































