Brand Baju Muslim Syari Optimistis Baju Lebaran Tetap Dicari Walau Ada Corona
Idul Fitri atau Lebaran biasanya menjadi momen untuk para penjual baju mendapatkan keuntungan. Koleksi baju Lebaran pun pada umumnya dibuat spesial dan lebih banyak. Si.Se.Sa., label busana muslim syari yang merupakan singkatan nama tiga pendirinya yaitu Siriz Tentani, Senaz Nasansia dan Sansa Enanderan termasuk yang sudah mempersiapkan koleksi untuk Lebaran ini.
"Kami yakin umat muslim sangat antusias menyambut bulan suci Ramadhan. Dan kami berpikir positif pandemi ini akan segera berakhir, sehingga ekonomi Indonesia akan bangkit kembali," ujar Senaz saat dihubungi Wolipop, Jumat (3/4/2020).
Senaz mengatakan sebelum ada pandemi COVID-19 Si.Se.Sa. sudah mempersiapkak 10 ribu koleksi Ramadhan. Koleksi tersebut kini sedang dalam proses finishing.
"Sampai dengan saat kami dalam proses persiapan penyelesain produksi koleksi Ramadhan. Target kami memang sekitar pertengahan April sudah selesai, sehingga sudah bisa didistribusikan ke seluruh butik kami dan seluruh reseller resmi kami. Untuk saat ini kami masih optimis bahwa koleksi Ramadhan akan tetap diminati para customer," ujarnya.
koleksi Sisesa di InterContinental Hotel Jakarta 2019 Foto: Mohammad Abduh/Wolipop |
"Kami melihat Ramadhan adalah bulan kebersamaan bersama keluarga. Dan Lebaran adalah Hari Raya yg ditunggu oleh seluruh umat Muslim. Meskipun akhirnya mungkin nanti tidak akan ada kumpul-kumpul bersama keluarga besar ataupun salat Idul Fitri di lapangan, tapi kami yakin para muslimah tetap ingin mengenakan pakaian terbaik mereka di Hari Raya tersebut, meskipun hanya di rumah," tambah Senaz yang merupakan putri kedua desainer Merry Purnomo itu.
Menyesuaikan kondisi saat ini, Si.Se.Sa. pun merilis koleksi busana muslim syari untuk Idul Fitri yang cocok dipakai di rumah. "Bahannya adem tapi tetap cantik untuk Hari Raya. Kami yakin ini sangat sesuai dgn kebutuhan dan situasi saat ini," ujar Senaz.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski optimistis koleksi Ramadhan dan Idul Fitri akan tetap disambut baik konsumen, Senaz tak menampik jika saat ini bisnis fashion sedang lesu. Si.Se.Sa. sendiri mengalami penurunan penjualan. Namun kondisi tersebut dianggap maklum oleh Senaz karena memang dia paham bahwa kebutuhan baju bukanlah prioritas masyarakat saat ini.
"Saat ini yang dipentingkan oleh masyarakat adalah keselamatan, jadi untuk kepentingan fashion kami sudah maklum bukan menjadi prioritas lagi saat ini. Dari segi pemasukan, memang ada penurunan. Dan itu sangat wajar di tengah adanya wabah global. Kami sudah memprediksi penurun tersebut. Dan alhamdulillah penurunannya masih dalam grafik aman," ucap desainer kelahiran 15 Maret 1981 itu.
koleksi Sisesa di InterContinental Hotel Jakarta 2019 Foto: Mohammad Abduh/Wolipop |
Senaz menambahkan Si.Se.Sa. sendiri saat ini mengimbau konsumennya untuk tidak melakukan pembelian langsung ke butik. Meski memang butik Si.Se.Sa. masih tetap buka, mereka hanya melayani pembelian via online atau telepon dengan pengiriman melalui kurir.
"Semua butik Si.Se.Sa yang berjumlah 12 butik yang tersebar di kota-kota besar Indonesia sampai saat ini masih beroperasi. Namun kami tidak melayani pembelian offline. Kami mengimbau agar para customer membeli melalui telepon ke butik-butik cabang. Mereka tinggal transfer dan panggil kurir untuk mengambil barang tersebut. Alhamdulillah kebijakan tersebut mendapatkan antusias yang baik dari para loyal customers kami," jelasnya.
Si.Se.Sa. juga melakukan beberapa cara agar konsumen setia mereka tetap setia. Salah satunya dengan memberikan potongan harga di tengah adanya pandemi corona ini.
"Kami mengadakan promo #stayathome Sale sebesar 15% untuk barang-barang tertentu. Promo ini bertujuan selain untuk meningkatkan penjualan juga kami ingin mengajak para customer untuk tetap di rumah. Karena memang di beberapa daerah hingga saat ini masih banyak yang belum "aware" bahwa dengan kita di rumah saja, akan membantu menurunkan tingkat penyebaran virus covid19," tutur Senaz.
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Kaleidoskop 2025
Ini Brand Hijab yang Menguasai Tren 2025, dari Lafiye hingga Na The Label
Bank Mega Syariah Resmi Luncurkan Program Loyalitas MPC Points
Juara Emeron Hijab Hunt Nakeisha Rilis Single Nanti, Ini Kisah di Baliknya
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket













































