Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Sunsilk Hijab Hunt 2017

Minggu Ini, Audisi Sunsilk Hijab Hunt 2017 Hadir di Surabaya

Arina Yulistara - wolipop
Selasa, 21 Mar 2017 16:38 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Detikcom
Jakarta - Setelah audisi Sunsilk Hijab Hunt 2017 sukses digelar di Yogyakarta pada akhir pekan kemarin, penyeleksian ajang pencarian hijabers berbakat itu akan berlanjut ke Surabaya. Bagi hijabers yang berada di Jawa Timur harap bersiap-siap untuk mengikuti audisi kontes unjuk bakat tingkat nasional tersebut.

Rencananya audisi akan digelar di The Square Ballroom, ICBC Center L3, Jl. Basuki Rahmat, Kedungdoro, Tegalsari, Surabaya. Audisi digelar selama dua hari pada Sabtu (25/3/2017) dan Minggu (26/3/2017). Meski berlangsung selama dua hari namun seluruh peserta wajib hadir di hari pertama karena hanya hijabers yang lolos audisi hari Sabtu bisa lanjut ke tahap dua di Minggu.

Sebelum audisi, seluruh peserta harus didata ulang terlebih dahulu. Registrasi baru dibuka sekitar pukul 09.00. Para peserta yang sudah terdaftar diharapkan datang tepat waktu untuk melakukan verifikasi data serta penyeleksian oleh juri internal dari Detikcom dan Trans7. Bagi hijabers yang mungkin baru tahu infonya atau belum sempat mendaftarkan diri, datang saja ke ICBC Center untuk melakukan pendaftaran on the spot.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ya, tim Detikcom dan Trans7 menyiapkan proses pendaftaran secara langsung. Anda hanya perlu membawa file foto berukuran besar untuk melengkapi data. Pihak penyelenggara juga menyediakan jalur fast track bagi para hijabers Surabaya yang ingin mendapatkan nomor urut terdepan untuk tampil di depan juri internal.

Cara agar bisa masuk jalur fast track hanya dengan membawa shampoo dan kondisioner Sunsilk ukuran 170 ml untuk varian apa saja saat mengikuti audisi Sunsilk Hijab Hunt 2017. Jalur fast track berlaku hanya untuk 100 orang pertama yang membawa botol Sunsilk tersebut agar bisa langsung bertemu dengan juri tanpa perlu mengantre panjang.

Suasana audisi hari pertama Sunsilk Hijab Hunt 2017 di Surabaya diprediksi ramai hijabers karena kini sudah hampir 300 wanita muda berhijab yang memilih Surabaya sebagai kota untuk audisi. Bagi hijabers yang telah terdaftar secara online jangan sampai terlewat audisinya akhir minggu ini.

Dari ratusan hijabers yang unjuk bakat di hari pertama, akan disaring sebanyak 20 peserta untuk melaju ke audisi hari kedua pada Minggu (26/3/2017). Peserta yang lolos juri internal akan kembali diseleksi oleh juri utama yakni Nycta Gina dan pendiri e-commerce HijUp, Diajeng Lestari. Penyeleksian tahap kedua dilaksanakan untuk memilih peserta yang bisa masuk ke audisi 50 besar di Jakarta.

Sebagai juri yang hadir di enam kota tempat diselenggarakannya audisi Sunsilk Hijab Hunt 2017, Nycta Gina berharap bisa menemukan bakat-bakat unik yang mungkin bisa menjadi ikon tahun ini. "Aku perhatikan biasanya lebih banyak yang menunjukkan bakat menyanyi. Jadi aku ingin lihat sesuatu yang lain. Karena aku lihat ada juga yang bisa rap, bela diri," ujar aktris dengan sapaan akrab Gina itu di Jwalk, Babarsari, Depok Sleman, DI Yogyakarta, Minggu, (18/3/2017).

Kontes unjuk bakat yang digelar sejak 2012 itu menawarkan hadiah menarik berupa total uang tunai ratusan juta rupiah serta paket perjalanan umrah gratis untuk pemenang pertama, kedua, dan ketiga. Setelah Surabaya, Sunsilk Hijab Hunt 2017 akan melanjutkan roadshow ke Palembang, tepatnya pada Sabtu (1/4/2017).

Bagi para wanita berhijab yang merasa berbakat, ayo tunjukkan potensi kalian di Sunsilk Hijab Hunt 2017. Daftar DI SINI untuk yang ingin menjadi peserta. (ays/ays)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads