Berkreasi di Tengah Corona, Anne Avantie Luncurkan Jaket Pelindung Diri
Daniel Ngantung - wolipop
Sabtu, 18 Apr 2020 15:29 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Semarang - Pandemi COVID-19 bukan penghalang bagi Anne Avantie untuk tetap berkreasi. Desainer kebaya itu meluncurkan jaket pelindung diri.
Setelah membuat APD gratis untuk tenaga medis, Anne Avantie terpikirkan untuk membuat baju serupa yang bisa dipakai sehari-hari untuk masyarakat umum. "APD kan standarnya hanya bagi tenaga medis. Tapi ada masyarakat yang pengin pakai ketika keluar rumah agar terlindung dari virus Corona. Dari situ, saya pikir kenapa nggak buat jaket pelindung diri atau JPD," ungkap Anne kepada Wolipop, Jumat (17/4/2020). (Foto: Dok. Anne Avantie)
Anne Avantie menjual JPD tersebut secara online mulai dari harga Rp 290.000 sampai Rp 450.000. "Harganya berbeda-beda tergantung bahan dan model," katanya. (Foto: Dok. Anne Avantie)
Anne mengatakan jaket tersebut menjadi inovasinya dalam mengekspresikan diri di tengah pandemi COVID-19. Keuntungan dari penjualan tersebut akan digunakan Anne sebagai subsidi silang untuk mendanani misi kemanusiaan Yayasan Anne Avantie. (Foto: Dok. Anne Avantie)
Baginya, jaket tersebut menjadi pembuktiannya bahwa industri kreatif tidak mandek oleh terpaan COVID-19. (Foto: Dok. Anne Avantie)
Ia berharap, karyanya ini dapat menginspirasi orang lain untuk tetap semangat bekarya dan pantang menyerah di tengah pandemi ini. "Selalu berpikir positif dan tetaplah berbuat kebaikan," katanya. (Foto: Dok. Anne Avantie)