Ini Angga Purnama, Driver Ojol yang Viral karena Lebih Ganteng dari Artis
Anggi Mayasari - wolipop
Selasa, 05 Jun 2018 13:06 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Driver ojol Angga Purnama jadi viral karena unggah foto bareng aktor Bryan Damani. Ia pun mencuri atensi karena ketampanannya tak kalah dengan sang aktor.
Belum lama ini seorang driver ojek online mendapatkan kesempatan untuk mengantar aktor Bryan Damani. Ia pun mengabadikan momen tersebut dengan berselfie bersama sang aktor dan mengunggahnya di media sosial. Foto: Instagram
"Eh kembaran tapi beda profesi," begitu keterangan yang ditulis oleh Angga di Instagramnya ketika mengunggah fotonya bersama pemain sinetron berdarah campuran Indonesia-Jerman itu. Foto: Facebook
Postingann Angga tersebut pun dikomentari oleh banyak netizen yang justru memuji ketampanannya dibandingkan dengan sang aktor. "Gantengan abangnya cuy," komentar netizen @najwafdlah. "Gantengan mang ojeknya masa," tulis @rahmadanii.as, netizen lainnya Foto: Facebook
Tak sedikit netizen yang terpesona dengan paras tampan yang dimiliki oleh driver ojek online tersebut. Foto: Facebook
Rupanya Angga masih belia. Ia masih berumur 17 tahun. Foto: Facebook
Β Berdasarkan informasi yang ditulisnya di akun Facebook, Angga juga merupakan seorang pemain basket. Foto: Facebook
Ia juga merupakan lulusan SMK Lentera Bangsa Karawang Foto: Facebook
Memiliki wajah yang imut dan menawan, tak heran Angga menjadi dikagumi oleh banyak netizen. Foto: Facebook
Ia pun kini cukup populer di Instagram dan memiliki ribuan jumlah pengikut. Foto: Facebook
Kalau driver ojek onlinenya tampan seperti Angga, mungkin banyak wanita yang ingin diboncenginya. Foto: Facebook