Penampilan Terbaru Vanness Wu Bikin Khawatir Penggemar, Disebut Turun 20 Kg
Para personel F4 sering menuai pujian karena visual mereka yang awet muda. Namun penampilan terbaru Vanness Wu baru-baru ini bikin pangling netizen karena tidak seperti biasanya. Dalam foto yang dibagikan, pemeran 'Mei Zuo' tersebut hampir tidak dikenali karena terlihat jauh lebih kurus dari sebelumnya.
Awal minggu ini, 'mirror selfie' penyanyi sekaligus aktor Taiwan, Vanness Wu, tiba-tiba menjadi perbincangan panas di Weibo. Sebuah unggahan mengklaim bahwa "Vanness Wu telah kehilangan berat badan 20 kilogram". Dalam postingan, pria 47 tahun itu memang terlihat dengan pipi yang cekung dan tubuh yang lebih kurus. Tak heran jika para penggemar mengkhawatirkan kesehatannya.
Vanness Wu Foto: Weibo |
Di kolom komentar, beberapa orang bertanya-tanya apakah juri Asia's Got Talent itu sedang mengalami sesuatu. Adapun yang berspekulasi bahwa ia sedang menurunkan berat badan untuk konser reuni F4 mendatang bersama Jerry Yan dan Vic Chou.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia terlihat seperti tengkorak, agak menakutkan," "Ketika seseorang terlalu kurus, mereka langsung terlihat lebih tua," tulis netizen.
Vanness Wu Foto: Weibo |
Perbincangan itu pun langsung ditanggapi oleh Vanness. Dalam postingan terbaru, ia mengunggah video yang menampilkannya menggelengkan kepala ke samping selagi memperlihatkan wajah asli dari berbagai sudut. "Apa aku benar-benar sekurus itu?!" katanya lalu tertawa.
"Kemampuan selfie itu sangat penting, dan jelas aku tidak mahir," tulisnya sambil menambahkan emoji tertawa sambil menangis.
Vanness Wu Foto: Weibo |
Tampaknya Vanness sebenarnya tidak turun banyak berat badan. Foto itu mungkin hanya karena pencahayaan atau sudut yang buruk. "Sangat tampan, tapi tolong jangan swafoto dengan sudut ekstrem lagi," canda salah satu netizen.
Setelah reuni kejutan tersebut di konser Mayday pada bulan November, para personel F4 membangkitkan kenangan nostalgia para fans. Mereka pun mengumumkan bakal menggelar Tur Dunia F☆FOREVER City of Stars yang rencananya dimulai di Shanghai pada 19 hingga 22 Desember. Reuni yang sangat dinantikan itu sayangnya hanya dihadiri tiga personel tanpa Ken Chu.
(sra/ami)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Influencer Meninggal Usai Operasi Plastik, Dugaan Malpraktik
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
















































