Ken Chu Keluar Grup Chat dan Hapus Nomor F4 Setelah Reuni di Konser Mayday
Reuni F4 dalam konser grup Taiwan Mayday beberapa waktu lalu bikin heboh netizen. Para penonton dan penggemar 'Meteor Garden' tiba-tiba nostalgia dengan kebersamaan kejutan tersebut. Tentu banyak yang menginginkan keempat aktor itu sepanggung kembali. Namun curhatan terbaru Ken Chu bikin fans tampaknya harus lebih bersabar lagi.
F4 bersama lagi setelah bubar pada 2009. Fans tentu senang melihat Jerry Yan, Vic Chou, Vanness Wu, dan Ken Chu satu panggung. Namun dibalik momen viral tersebut ternyata terjadi perselisihan yang bikin Ken Chu tidak nyaman. Ken mengaku keluar grup chat setelah mereka sukses membawakan lagu 'Meteor Rain' dari soundtrack drama yang membesarkan nama keempatnya.
Dalam siaran langsung di Douyin, Ken Chu mengungkap cerita di balik reuni F4. Dikatakan jika keempatnya disatukan oleh pentolan Mayday, Ashin, yang ingin membagi kenangan indah dari masa muda mereka dengan mendatang F4 selagi masih sehat dan bugar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ken sendiri mengaku tersentuh dengan ide itu dan bersedia untuk tampil bersama. Sayangnya tak lama kemudian Ken memutuskan untuk keluar dari group chat mereka.
"Sebenarnya awalnya kami punya group chat tapi aku 'left'. Kalian tidak akan mengerti betapa rumitnya empat orang yang dimanajeri empat perusahaan berbeda atau melakukan (pekerjaan) mereka secara independen," ungkap Ken.
Tampaknya Ken merasa grup tersebut tidak efektif dan membiarkan organizer untuk mengurusnya tanpa terlalu banyak ikut campur. Pria 46 tahun tersebut bahkan sudah hapus nomor mantan membernya yang disebut tidak pernah menghubunginya dua tahun belakangan.
Lebih lanjut, aktor Taiwan yang pernah tinggal di Singapura ini mendeskripsikan hubungan keempatnya. Ia menyebut kondisi anggota F4 tidak baik tapi juga tidak buruk meski begitu tidak ada perselisihan yang serius di antara mereka.
"Aku pikir kami semua sibuk dengan urusan masing-masing. Aku hanya berpikir hubungan antara manusia tidak harus kuat," ujarnya.
"Bukannya mereka membuatku tidak senang. Aku hanya tidak cocok untuk industri ini. Aku tidak senang dengan industri ini. Maksudnya kalian pasti ada satu hal yang kalian benci dari pekerjaan kalian tapi tidak punya pilihan untuk melakukannya, kan?" tambah Ken Chu.
(ami/ami)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh













































