Gaya Nagita Slavina Pakai Tas Unik Bentuk Robot, Segini Harganya
Nagita Slavina kembali menjadi pusat perhatian melalui penampilan saat menghadiri sebuah acara fashion. Ibu dua anak itu tampil memukau dalam balutan outfit bernuansa hijau turquoise.
Dalam foto yang dibagikan ke media sosial terlihat istri Raffi Ahmad itu mengenakan outer berpotongan oversized dengan motif etnik bernuansa klasik. Siluet longgar tersebut dipadukan dengan inner putih berpotongan rapi, memberikan kesan formal namun tetap stylish.
Agar tampilannya lebih seimbang, Nagita menambahkan sabuk berwarna beige di bagian pinggang. Ikat pinggang tersebut juga membantu membentuk proporsi tubuh sehingga outfit oversized terlihat lebih terstruktur. Ia melengkapi penampilannya dengan sepasang sepatu heels nude.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Melengkapi penampilannya Nagita memilih tatanan rambut bergaya sanggul modern yang terlihat rapi, elegan, namun tetap simpel. Sementara untuk makeup, Nagita mengusung gaya soft glam, dengan complexion yang halus dan flawless, sentuhan blush tipis yang memberikan rona segar, serta lipstik nude-pink.
Yang tak kalah mencuri atensi dari penampilan Nagita kali ini adalah tas mini unik berbentuk robot yang ia bawa. Tas tersebut diketahui merupakan keluaran merek mewah Hermes.
Hermes H Robot Cube Minaudiere, menjadi salah satu koleksi Hermes yang terkenal langka. Tas tersebut hadir dalam bentuk kubus kecil dengan desain menyerupai wajah robot, lengkap dengan detail lingkaran seperti mata dan aksen kecil di bagian depan sebagai mulut.
Nagita Slavina Foto: Instagram/@hermes.selebriti |
Materialnya pun tidak main-main, menggunakan kombinasi calfskin, goatskin, dan alligator. Tas tersebut juga dilengkapi hardware berbahan brass, membuatnya semakin terlihat eksklusif. Nagita terlihat memilih warna pink cerah yang memberikan aksen playful pada penampilannya.
Untuk harganya, tas Hermes berbentuk robot yang unik ini dibanderol sekitar Rp 176 juta atau setara dengan harga mobil. Harga fantastis itu sesuai dengan material premium yang digunakan.
Nagita Slavina sendiri memang dikenal kerap menggunakan barang-barang dengan harga fantastis. Sebelumnya ia juga beberapa kali terlihat tampil mengenakan tas dari merek Hermes dengan beragam jenis koleksi.
(vio/vio)
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Fashion
Cari Celana yang Fit di Kaki? 3 Model Ini Wajib Masuk Wishlist di 2026!
Fashion
Nggak Perlu Waktu Lama, Pilihan Hijab Ini Bikin Sat-set dan Masih Jadi Andalan di 2026!
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Amanda Seyfried Bingung Dengar Ungkapan Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Potret Inka Williams Model Bali Pacar Channing Tatum, Beda Usia Jadi Sorotan
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN












































