Sinopsis Tempest, Drakor Action Jun Ji Hyun dengan Romance Tipis-tipis
Jun Ji Hyun kembali dengan drama Korea terbaru, Tempest, setelah empat tahun. Aktris cantik yang mencuri atensi dengan perut ramping dan berotot itu dipasangkan dengan Kang Dong Won, yang akan menjadi pengawal pribadinya.
Drama Korea Tempest menjadi salah satu tayangan yang paling dinantikan bulan ini. Ada Jun Ji Hyun, yang ikonik sebagai bintang My Love from the Star (2013), Kingdom Season 2 (2020), dan Jirisan (2021). Lawan mainnya, Kang Dong Won pun populer sebagai bintang Peninsula (2020) dan Dark Nuns (2025).
Tiga episode pertama drama Korea Tempest hadir malam ini, Rabu (10/9/2025) di Disney+ Hotstar. Selanjutnya penggemar Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won dapat memantau perkembangan romance tipis-tipis antara keduanya. Dengan total 9 episode, dua episode terbaru akan hadir setiap Jumat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sinopsis Drama Korea Tempest
Drama Korea Tempest menceritakan aksi Moon Ju (pemain Jun Ji Hyun), duta besar PBB yang berusaha mengungkap fakta di balik upaya pembunuhan seorang calon presiden dan San Ho (pemain Kang Dong Won), agen rahasia BIN yang harus melindungi nyawanya.
Pada awal episode, penonton akan menyaksikan adegan Moon Ju dan calon presiden Jang Joon Ik (pemain Park Hae Joon) menghadiri sebuah misa di gereja dengan pengawalan bodyguard. Namun, kerumunan orang datang membawa spanduk protes, menciptakan suasana mencekam. Ketegangan pun memuncak ketika terdengar suara tembakan.
Cuplikan adegan drama Korea Tempest. Foto: dok. Disney+ Hotstar |
Di tengah ancaman berbahaya, San Ho melihat ketakutan dan amarah Moon Ju, memutuskan untuk menyelamatkannya di saat-saat terakhir. Setelah insiden tersebut, Moon Ju dihantui rasa penasaran, mulai mencari keberadaan San Ho. Tanpa identitas, tanpa jejak, tanpa kewarganegaraan yang diketahui, San Ho menghilang begitu saja.
Kang Dong Won dan Jun Ji Hyun di drama Korea Tempest. Foto: dok. Disney+ Hotstar |
Investigasi Moon Ju atas percobaan pembunuhan calon presiden menggemparkan negeri, tapi nyawanya terancam oleh serangkaian serangan teroris. San Ho akhirnya menjadi pengawal pribadi Moon Ju, demi menjaga fakta yang dapat mengancam keberadaan Semenanjung Korea.
Meski berhati-hati terhadap satu sama lain, Moon Ju dan San Ho tidak punya siapapun untuk diandalkan. Penonton drama Korea Tempest dapat perkembangan hubungan mereka.
"Ada rasa kegembiraan dan ketegangan yang menyenangkan selama syuting. Chemistry kami muncul secara alami dan aku sangat nyaman berakting dengannya," ungkap Jun Ji Hyun, dalam wawancara bersama tim produksi drama Korea Tempest.
(rcp/rcp)
Olahraga
Skuter Elektrik e-Buy: Pilih yang Tangguh Jarak Jauh atau Ringkas Buat Mobilitas Santai?
Olahraga
Walking Pad atau Treadmill Multifungsi? Ini Panduan Memilih Treadmill yang Pas Buat di Rumah
Pakaian Wanita
Tampil Keren di 2026! Ini 3 Rekomendasi Belt Wanita yang Bikin Outfit Makin Standout dan Elegan
Pakaian Wanita
Rekomendasi Pashmina Motif Viscose di Tahun 2026! Bikin Hijabmu Makin Stylish & Tetap Nyaman Sepanjang Hari
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid
Curhat Wendy Red Velvet Makan karena Terpaksa, Bikin Fans Khawatir
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Ramalan Zodiak 10 Januari: Libra Lebih Teliti, Scorpio Masih Boros
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid













































