Brooklyn Beckham & Nicola Peltz Nikah Lagi, Fotonya Disebut Menyimpan Red Flag
Brooklyn Beckham dan Nicola Peltz baru saja menggelar pernikahan. Keduanya memang sudah menikah pada 2022 tapi memutuskan untuk memperbarui janji sakral mereka. Prosesi tersebut menuai kontroversi karena ketidakhadiran keluarga Beckham. Tak hanya itu, momen romantis mereka disebut menyimpan 'red flag'.
Pernikahan kedua Brooklyn dan Nicola masih jadi perbincangan. Selain gosip mengenai kabar perseteruan keluarga, sejumlah fans Brooklyn mengaku khawatir setelah melihat sesuatu yang tidak biasa dalam foto-foto pembaharuan janji pernikahan mereka. Tak sedikit yang menyebut Brooklyn seperti tamu di pernikahan sendiri.
Pasangan itu sendiri mengunggah 48 foto dari pernikahan kedua mereka. Dari banyaknya sudut dan pose, netizen menyadari beberapa hal yang dianggap keanehan. Beberapa menyebut Brooklyn tampak 'sedih' dan tidak terkoneksi. Hal tersebut disebut sebagai 'bendera merah' yang perlu diwaspadai.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Brooklyn Beckham dan Nicola Peltz Menikah Ulang. Foto: Instagram/@nicolaannepeltzbeckham |
"Dari 48 foto pernikahan, 10 di antaranya menampilkan Brooklyn tanpa wajahnya tertutup oleh wajah istrinya. Saya belum terlalu mengikuti narasi ini, tetapi datang untuk melihat foto-fotonya hari ini. Sepertinya ini lebih merupakan alasan untuk pemotretan Instagram daripada perayaan cinta."
Netizen menyoroti sebagian besar foto berfokus pada aktris Nicole dan teman-temannya. "Brooklyn tampak seperti tamu di 'pernikahan keduanya,"
"Aku melihat hal yang sama dan ada satu foto dirinya dan Brooklyn di semua foto ini. Brooklyn tampak seperti tamu di pestanya. Saya tahu kita tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi, tetapi ini sangat menyedihkan. Saya punya seorang putra dan melihat ini membuat saya khawatir," komentar yang lain.
Brooklyn Beckham dan Nicola Peltz Menikah Ulang. Foto: Instagram/@nicolaannepeltzbeckham |
Meski menuai kontroversi, Brooklyn sendiri mengatakan bahwa pembaharuan janji pernikahan mereka merupakan "pengalaman yang sangat indah". Ia mengatakan bahwa upacara itu bertujuan untuk menciptakan "kenangan yang sangat manis" yang akan selalu mereka kenang selamanya.
"Indah sekali; kami hanya menginginkan pengalaman yang benar-benar indah - kenangan yang sangat manis. Sejujurnya, aku bisa memperbarui janji pernikahan aku setiap hari dengannya," ungkap Brooklyn kepada People.
"Aku pikir hal terpenting yang bisa dilakukan seseorang adalah menemukan orang yang akan menghabiskan sisa hidupnya bersamanya. Itu benar-benar membentuk pribadi kamu - rasanya sangat, sangat menggemaskan; sangat menyenangkan," katanya.
(ami/ami)
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026















































