Sinopsis Film Safe di Bioskop Trans TV, Dibintangi Jason Statham
Film 'Safe' hadir kembali di Bioskop Trans TV. Film bergenre laga tersebut tayang pada Senin (3/3/2025) tepatnya pukul 22.00 WIB.
'Safe' menampilkan aktor Jason Statham sebagai bintang utamanya. Ia dipasangkan dengan bintang lainnya seperti Robert John Burke, Anson Mount, dan Reggie Lee.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dirilis pada 2012, film ini merupakan garapan sutradara Boaz Yakin yang sebelumnya pernah terlibat dalam film The Punisher (1989) dan The Rookie (1990) sebagai penulis.
Meski cukup sering menulis film laga, baru pertama ini Boaz Yakin menyutradarai film bergenre tersebut.
Sinopsis 'Safe'
Jason Statham berperan sebagai seorang petarung amatir bernama Luke Wright. Dengan latar New York City, ia bertahan hidup dari pertarungan dan perkelahian.
Secara garis besar, sinopsis film ini membawa Statham beraksi menghadapi kelompok mafia Rusia.
Mereka berusaha menangkap seorang bocah perempuan yang punya ingatan luar biasa dalam kode numerik atau angka.
Tak cuma mafia Rusia, Lue juga harus berurusan dengan oknum polisi kotor.
'Safe' disebut sebagai salah satu film yang bersinar di sepanjang karier Jason Statham. Dengan produksi yang menelan biaya hingga US$ 30 juta, Safe berhasil meraup pemasukan sebesar US$ 41 juta.
Dari segi rating, film ini mendapat skor 6.5 bintang dari IMDb. Saksikan 'Safe' di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 22.00 WIB.
(dtg/dtg)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya













































