Pangeran George Bikin Salfok di Momen Perayaan Natal karena Tinggi Badan
Penampilan Pangeran George di perayaan Natal 2024 keluarga Kerajaan Inggris mencuri perhatian. Yang membuat netizen salah fokus adalah tinggi badan Pangeran George.
Pangeran George yang sudah menjadi remaja menarik perhatian saat bergabung dengan kakeknya Raja Charles, ayahnya Pangeran William dan ibunya Kate Middleton serta dua adiknya Putri Charlotte dan Pangeran Louis, untuk berjalan kaki ke gereja pada Hari Natal 2024. Jalan kaki menuju gereja ini merupakan tradisi Keluarga Kerajaan Inggris di Sandringham.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pangeran yang berusia 11 tahun itu terlihat jauh lebih tinggi saat berjalan dengan percaya diri di samping ayahnya, Pangeran William, yang menggandeng tangan Putri Charlotte yang berusia sembilan tahun. Sedangkan Pangeran Louis yang berusia enam tahun, berjalan sambil bergandengan tangan dengan ibunya, Putri Kate.
Penampilan Pangeran George ini menjadi perbincangan fans keluarga kerajaan di media sosial. Mereka ramai membicarakan pertumbuhan anak sulung Pangeran William dan Kate Middleton itu.
Pangeran George tingginya sudah sebahu ayahnya Pangeran William. Foto: AP Photo/Jon Super |
"Pangeran George semakin tinggi! Pangeran William tingginya 6 feet 3 inch (190 cm) dan George sudah setinggi bahunya," tulis netizen di media sosial.
"Lihat betapa tingginya Pangeran George sekarang," tulis netizen lain di X.
"Pangeran George, dia hampir mencapai bahu William... pada usia 11 tahun! Akan menjadi Raja tertinggi kita yang pernah ada!" tulis netizen lain.
Selain tinggi badan Pangeran George, yang juga menjadi perbincangan dari penampilan anak-anak Pangeran William dan Kate Middleton adalah gaya busana mereka. Ketiganya tampil serasi dengan ibu mereka yang mengenakan coat hijau dan syal tartan warna senada.
Tema tartan juga terlihat pada gaya Pangeran George, Putri Charlotte dan Pangeran Louis. George dan Louis mengenakan dasi tartan hijau, sedangkan Charlotte memakai mantel tartan dan pita hijau di rambutnya.
(eny/eny)
Perawatan dan Kecantikan
Cleanser Andalan dari Korea untuk Kulit Sensitif & Berjerawat, Bersih Maksimal Tanpa Drama!
Olahraga
Latihan Kekuatan Tangan Fleksibel Tanpa Ribet dengan Handgrip Adjustable yang Fungsional
Home & Living
Bajumu Berantakan & Nggak Ada Tempat Simpan? Lemari Ini Bisa Jadi Solusinya
Pakaian Wanita
Takut Kecewa Beli Jam Murah? Ini 3 Jam Wanita yang Harganya Masuk Akal & Kualitas Premium
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026












































