Sold Out King, Balaclava Wonbin RIIZE Viral Terjual Habis Dalam Waktu Singkat
Personel grup KPop RIIZE, Wonbin telah dinobatkan sebagai 'Sold Out King'. Balaclava yang dikenakannya viral hingga terjual habis dalam waktu singkat. Item fashion musim dingin tersebut mencuri perhatian penggemar hingga netizen Korea.
Penampilan Wonbin RIIZE memakai balaclava viral saat terlihat di Bandara Internasional Gimpo bersama personelnya pada Minggu (10/11/2024). Visual grup KPop RIIZE itu mengenakan bomber jacket berwarna hitam dan balaclava berwarna oatmeal sebagai penutup kepala untuk menghangatkan kepala, telinga, dan leher.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto tangkapan fansite Wonbin RIIZE memperlihatkan pesonanya yang semakin imut memesona kala memakai balaclava. Tak perlu waktu lama bagi penggemar untuk menemukan Wonbin memakai balaclava berwarna oatmeal keluaran merek Ra.Ju. Balaclava yang dikenakan Wonbin pun terjual habis di hari yang sama.
Netizen Korea mengakui julukan baru Wonbin RIIZE sebagai 'Sold Out King'. Dia membuat non penggemar sekali pun ikut membeli balaclava tersebut. Hanya dalam sepuluh hari, produk Ra.Ju itu terjual lebih dari 300 juta won atau sekitar Rp 3,4 miliar.
Seperti dilansir dari situs resmi Ra.Ju, tersedia balaclava warna ivory, black, oatmeal, dark gray, light gray, blue gray, cotton candy, coral, dan light purple. Harganya semula 50,000 won (Rp 569 ribuan) namun kini ada potongan diskon 30% menjadi 38,000 won (Rp 432 ribuan).
Balaclava yang dipakai Wonbin RIIZE viral terjual habis dalam waktu singkat Foto: Instagram |
"Aku bukan penggemar, tapi aku membelinya karena cantik...." "Bisakah paketku datang lebih cepat, aku ingin langsung memakainya," "Aku benar-benar mengerti, karena aku juga membelinya," komentar sejumlah netizen di forum komunitas mengakui dampak Wonbin RIIZE.
Komedian Yoo Byung Jae yang kerap memparodikan gaya artis ikut membeli balaclava yang sama seperti Wonbin RIIZE dan membagikan gayanya di Instagram.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Angelina Jolie Ingin Tinggalkan AS, Berencana Pindah ke Kamboja
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
Alasan Drakor Love Me Menarik Ditonton, Dibintangi Seo Hyun Jin & Chang Ryul
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
8 Gaya Lily Anak Raffi-Nagita, Dress Fendi Hingga Tas Dior Curi Atensi
Kisah Wanita 62 Tahun Hamil Lagi Setelah Anaknya Meninggal, Jadi Kontroversi












































