Travis Kelce Habiskan Waktu 3 Jam Pilih Busana Sebelum Tanding Football
Sebagai atlet, Travis Kelce tidak hanya mementingkan performanya saat bertanding di lapangan, tapi juga gaya busananya. Bahkan kekasih penyanyi Taylor Swift ini mengaku bisa memakan waktu hingga tiga jam sebelum tampil di pertandingan.
Tiga jam itu hanya waktu yang dihabiskan untuk memilih pakaian yang akan dia kenakan. Saat harus bersiap-siap menuju arena pertandingan football, Travis akan mengeluarkan seisi lemari di kamarnya. Namun sering kali dia tidak juga dapat memutuskan busana yang akan dipakai sampai menit-menit terakhir.
"Saya menikmati proses kreatif dari kepanikan untuk memilih padu-padan busana," kata pria 35 tahun ini kepada WSJ Magazine.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Travis Kelce. Foto: Instagram/@Killatrav |
Atlet football ini mengungkapkan bahwa dia sangat menikmati proses memilih dan memadukan berbagai jenis pakaian sebelum pertandingan. Meskipun pada akhirnya Travis akan memakai seragam tim di lapangan, busana yang dikenakan saat menuju ke arena, juga tak kalah penting diperhatikan.
Pria yang pernah ikut reality TV dan mengencani 50 wanita ini suka dengan gaya busana mencolok dan berani, tanpa harus khawatir dengan pandangan orang lain.
"Tentu saja, tidak semua gaya busana cocok untuk semua orang. Saya tidak akan tersinggung jika seseorang mengatakan saya terlihat seperti badut ketika mengenakan topi lucu atau jeans aneh. Begitulah adanya, saya akan bersenang-senang dengan itu," ungkap pria yang telah berpacaran dengan Taylor Swift selama hampir dua tahun ini.
(hst/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Tips Styling Dasi untuk Gaya Kasual, Diprediksi Jadi Tren Fashion 2026
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet












































