Mantan Istri Curhat Dimanipulasi, Ini Kata Ralf Schumacher yang Mengaku Gay
Drama keluarga Ralf Schumacher tengah jadi sorotan. Setelah mantan pembalap F1 tersebut mengaku gay, muncul pengakuan mantan istri yang menyebut dirinya merasa dimanipulasi. Ralf sendiri mendapat dukungan dari putranya, David, yang bertentangan dengan sang ibu. Kini adik dari Michael Schumacher tersebut mengungkap bukti kebohongan mantan.
Cora Schumacher, mantan istri Ralf, beberapa waktu lalu mengungkap curhatnya yang menghebohkan. Cora menikah dengan Ralf selama 14 tahun dan dikaruniai seorang putra, David Schumacher yang juga mengikuti jejak ayah dan pamannya di dunia balap mobil. Cora sudah lama bercerai dengan Ralf namun wanita tersebut merasa sakit hati ketika mantannya mengaku menyukai sesama jenis.
Ralf Schumacher bulan lalu mengaku bahwa dirinya tengah menjalin hubungan dengan seorang manajer bisnis asal Prancis bernama Etienne. Selagi Ralf mendapat dukungan dari publik atas pengakuannya, Cora mengatakan bahwa ia merasa dimanipulasi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Cora dan Ralf Schumacher Foto: Instagram Cora Schumacher |
"Aku berharap Ralf melibatkanku atau paling tidak membiarkanku jadi bagian dari keputusannya. Itu akan menjadi sebuah tanda menghormati," ungkapnya kepada Der Spiegel via Marca.
Mantan model asal Jerman itu juga bercerita bahwa sudah ada rumor mengenai orientasi seksual sang mantan sejak dulu tapi selalu ditepisnya. "Selama kariernya di F1, ada banyak rumor. Aku memintanya untuk mengklarifikasi apakah itu benar tapi dia selalu mengelak, mengatakan bahwa aku hanya membayakan semuanya dan mungkin butuh bantuan psikologi," kata Cora.
"Ketika dia mengumumkannya itu terasa seperti ditusuk di hati. Mengaku sebagai gay selalu berimbas pada orang-orang di sekitarmu, termasuk mantan istri yang mana kamu punya anak dengannya," lanjutnya.
Mendengar pernyataan Cora, Ralf pun tidak tinggal diam. Ia berusaha membuktikan bahwa Cora tahu hubungannya bahkan sudah memberi selamat. Pria itu pun mengunggah tangkapan layar percakapan mereka tahun lalu di Instagram. Dalam postingan, Cora menulis ia ikut senang untuk mantannya.
"Aku diberi tahu kamu sudah menikah karena kalian berdua memakai cincin di bagian kanan. Sangat bahagia untuk kalian berdua,"
Dalam keterangan postingan, Ralf mengatakan jika mantan istrinya menyebarkan kebohongan. Pria 57 tahun itu menyebut jika ia dan pasangan hanya ingin hidup damai. Mengetahui unggahan chat tersebut, Cora pun marah dan mengaku itu tidak seperti yang dikatakan Ralf.
Dikatakan bahwa Cora hanya pernah dikenalkan kepada Etienne sebagai rekan bisnis. "Seberapa payahnya seseorang sampai harus mengunggah percakapan pribadi Whatsapp untuk menutupi kebenaran? Whatsapp itu adalah usaha terakhirku untuk paling tidak menemukan kebenaran darinya," kata Cora.
(ami/ami)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun












































