Momen Kocak Atta Halilintar Salah Gandeng Istri, Malah Tarik Nagita Slavina
Beberapa waktu lalu Atta Halilintar dan Raffi Ahmad memang terlihat sama-sama bertolak ke Balikpapan untuk menjajal tol dan jembatan baru di sana. Tak sendirian, keduanya mengajak serta istri mereka, Aurel Hermansyah dan Nagita Slavina.
Rupanya ada momen kocak yang terjadi selama mereka di sana, salah satunya ketika baru turun dari pesawat. Dibagikan ke akun Instagram oleh Atta, suami Aurel Hermansyah itu tampak salah gandeng. Alih-alih menggandeng istri sendiri, Atta justru menggandeng Nagita Slavina.
"Jangan sampai salah gandeng istri guys!! 😶🌫️ JANGAN YA DEK YAAA," tulis keterangan unggahan tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Atta yang sedang bermain HP itu terlihat langsung menggandeng Nagita yang saat itu berada di sebelahnya. Nagita pun langsung menepuk pundak Atta dan memberitahu jika dirinya salah gandeng.
"Salah, salah, Pak!" teriak Nagita.
Setelah menyadari dirinya salah gandeng, Atta pun langsung terlihat malu dan meminta maaf. Ia kemudian segera menggandeng tangan istrinya, Aurel, yang sebelumnya sudah berjalan lebih dulu di depannya.
"Sorry salah. Sayang, makanya jangan pakai bajunya jangan sama. Salah gandeng aku," terang Atta.
Aurel yang mengetahui hal tersebut pun langsung tertawa ngakak bersama Nagita. Ia mengaku jika memang sengaja janjian dengan Nagita untuk mengenakan pakaian serupa.
Dari unggahan yang dibagikan memang terlihat Nagita dan Aurel mengenakan setelan berwarna biru. Hanya saja Nagita memilih hijab berwarna dusty pink, sementara Aurel berwarna biru tua. Keduanya juga kompak mengenakan kaca mata hitam.
Unggahan Atta itu pun langsung ramai mendapat beragam komentar netizen. Tak sedikit yang ikut terhibur melihat momen kocak tersebut.
"aduh ngakakk🤣🤣😆😆😆," komentar salah seorang netizen.
"Diulang ulang terusss ngakaknya juga terus hahahahah😂🤣😂🤣😂🤣," tambah netizen lain.
"😂😂😂 lucu bnget sih bg atta," komentar lainnya.
(vio/vio)
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026











































